Find Us On Social Media :

Manakah Kata Imbuhan yang Benar Menandatangani atau Menanda Tangani?

Proses pengimbuhan dapat dilakukan pada awal kata, akhir kata, dan lain sebagainya. Kata berimbuhan akan memudahkan manusia untuk bisa mengungkapkan ide dan pikirannya

GridKids.id - Penulisan kata-kata yang digabung dan dipisah kerap kita temui dalam sebuah kalimat.

Namun pada kenyataannya yang sering kita jumpai bentuk-bentuk yang seharusnya digabung, tetap ditulis terpisah dan bentuk-bentuk yang seharusnya ditulis terpisah malah digabung.

Untuk membentuk arti atau makna baru dalam suatu kalimat, biasanya kata dasar diberi tambahan imbuhan.

Imbuhan itu bisa berupa awalan, sisipan, maupun akhiran.

Kata dasar yang diberi imbuhan akan membentuk kata baru.

Walau diberi imbuhan di awal dan atau akhir, penutur bahasa Indonesia masih sering bingung menulis kata berimbuhan yang tepat.

Kata pada suatu ejaan juga kadang memiliki konsep penggabungan atau kombinasi yang sering kita sebut sebagai gabungan Kata.

Penggabungan kata tersebut tak serta merta dilakukan bebas terhadap semua kata, namun ada beberapa alasan.

Penggabungan kata karena kata-kata yang digabungkan memang sudah gabungan yang lazim dan terpisah.

Seperti contohnya menandatangani dan menanda tangani. Nah menurut kamu mana yang benar?

Untuk diketahui menandatangani atau menanda tangani berasal dari kata tanda tangan.

Baca Juga: Belajar Bahasa Belanda: Kata Kerja + Imbuhan dengan Contohnya