GridKids.id - Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah kondisi di mana tekanan darah seseorang berada di atas batas normal yang seharusnya.
Hal ini terjadi ketika ada tekanan terlalu besar pada dinding arteri saat jantung memompa darah ke seluruh tubuh.
Tekanan darah yang terlalu tinggi dapat menyebabkan kerusakan pada arteri dan organ-organ vital seperti jantung, ginjal, dan otak.
Kondisi ini seringkali enggak menimbulkan gejala yang jelas sehingga sering disebut silent killer.
Oleh karena itu, penting untuk melakukan pemeriksaan tekanan darah secara teratur untuk mencegah komplikasi yang lebih serius.
Namun, darah tinggi dapat di atasi dengan menggunakan bawang putih yang murah meriah.
Ternyata bawang putih yang dikukus memiliki manfaat yang luar biasa dan baik untuk penderita darah tinggi.Bawang Putih Kukus untuk Penyandang Hipertensi
Bagi penderita hipertensi atau darah tinggi, kamu dapat mengonsumsi bawang dengan berbagai cara.
Dengan rutin dikonsumsi setiap dua kali sehari sebanyak satu siung bisa dapat mengatasi hipertensi.
Kamu dapat mengonsumsinya dengan cara dikukus, cukup dua menit saja.
Baca Juga: Dipercaya Sejak Dulu, Apa Benar Bawang Putih Bisa Turunkan Kolesterol?
Kamu bisa mengonsumsinya dengan cara dicampur makanan lain atau di jus.Bawang Putih Kukus untuk Kolesterol Tinggi
Sebaiknya jangan terlalu lama mengukus bawang putih, karena bisa menghancurkan kandungan obat di dalamnya.
Saat sudah dikukus, lalu masukkan ke dalam belender dan jangan sampai hasilnya terlalu cair dan terlalu kental.Tahukah kamu? Bawang putih efektif menurunkan kolesterol antara 500 hingga 100- mg kolesterol.Turunkan Tekanan Darah Tinggi
Darah tinggi terjadi saat tekanan darah di atas 180/120.
Jika enggak ditangani dengan cepat, maka bisa menyebabkan penyakit stroke hingga jantung.
Ada berbagai faktor seseorang mengalami darah tinggi, seperti enggak berolahraga, mengonsumsi makanan dengan garam tinggi dan lainnya.
Biasanya seseorang yang mengalami darah tinggi akan mengonsumsi obat dari dokter.
Namun, ada cara sederhana untuk menurunkan tekanan darah tinggi dengan mengonsumsi obat herbal.
Baca Juga: Mudah Ditemui, Ini Dia 5 Obat Alami untuk Tekanan Darah Tinggi
Cukup banyak tanaman herbal yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi, salah satunya adalah bawang putih dan daun salam.Mengutip dari buku berjudul The Miracle og Herbs karya dr.Prapti Utami, Desty Ervina Puspaningtyas S.Gz, daun salam kaya akan flavonoid.Senyawa aktif tersebut berperan untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.