Find Us On Social Media :

Bukannya Sehat, Bahan-Bahan Tambahan pada Oatmeal Ini Justru Membuat Nutrisinya Berkurang

Oatmeal termasuk makanan sehat yang mulau populer dan diminati banyak orang.

GridKids.id - Kids, apakah kamu sering sarapan dengan oatmeal?

Oatmeal memang populer sebagai menu sarapan sehat yang praktis, nih.

Oatmeal mengandung berbagai nutrisi, seperti kandungan serat dan protein yang tinggi serta vitamin hingga mineral.

Meski sering disajikan di pagi hari, enggak sedikit juga orang menyantap oatmeal di malam hari.

Oatmeal adalah biji oat yang sudah diolah dengan dipipihkan, dihancurkan, atau dipotong tipis agar lebih mudah diolah dan dimasak menjadi makanan yang tinggi gizi.

Oatmeal penuh dengan serat larut dan tinggi akan jenis serat larut tertentu yang dikenal sebagai beta-glukan.

Jenis serat ini bisa membantu memperlambat pencernaan, membuat kenyang dengan cepat, dan bahkan membantu mengelola kolesterol serta gula darah.

Namun, meskipun oatmeal merupakan sarapan yang bergizi, hal ini juga bergantung pada bagaimana kita menyiapkan oatmeal dan apa yang kita masukkan ke dalamnya, lo.

Yap! Sebab, oatmeal sering dinikmati bersama tambahan lain, entah itu susu atau buah-buahan.

Menurut ahli gizi di Balance One Supplements, Trista Best, MPH, RD, LD kita sering kali tanpa sadar membuat kesalahan saat menyiapkan oatmeal yang justru bisa mengurangi nilai kesehatannya.

Kesalahan dalam membuat oatmeal

Melansir Eat This Not That, Best memaparkan sejumlah kesalahan yang banyak dilakukan orang-orang saat membuat oatmeal. Apa saja?

Baca Juga: 6 Makanan Ini Baik Dikonsumsi bagi Penyandang Sakit Mag, Salah Satunya Pisang

1. Menambahkan terlalu banyak gula

Oatmeal memang enggak punya banyak rasa. Oleh karena itu, kita cenderung ingin menambahkan rasa manis ke dalamnya.

Menambahkan buah atau sumber gula alami lainnya adalah cara yang bagus untuk dilakukan.

Namun, menambahkan terlalu banyak gula olahan atau gula rafinasi bisa dengan cepat membuat oatmeal menjadi lebih enggak sehat.

Menambahkan beberapa pemanis, seperti gula rafinasi, gula merah, krim kental, dan sirup pada oatmeal bisa membuatnya lebih bersifat inflamasi daripada anti-inflamasi.

Oleh karena itu, sebaiknya gunakan pemanis alami seperti buah segar atau buah beku dan madu. 

2. Enggak menggunakan susu terbaik

Hal lain yang perlu dipertimbangkan saat menyiapkan oatmeal adalah apakah kita akan menggunakan susu atau enggak, dan jenis apa yang kita pilih.

Beberapa orang akan menambahkan susu tinggi lemak atau susu nabati yang dimaniskan saat menyiapkan oatmeal.

Namun, bahan-bahan ini bisa menambah kalori, lemak, dan kandungan gula dari makanan yang seharusnya sehat.

Sebagai contoh, banyak orang akan memilih susu oat atau susu almond untuk membuat resep oatmeal mereka menjadi lebih sehat.

Namun, pastikan kalau susu itu enggak secara diam-diam mengemas gula tambahan.

Ini bukan berarti kita enggak boleh menggunakannya, ya, tapi sebaiknya kita mengetahui semua bahan yang kita tambahkan ke dalam oatmeal.

Baca Juga: Bikin Panjang Umur, 5 Makanan Ini Sering Dikonsumsi Para Centenarian di Zona Biru

Jadi, jika kita ingin membuat semangkuk oatmeal yang lezat dan sehat, Best merekomendasikan untuk tetap menggunakan makanan utuh dan pemanis alami sebagai bahannya.

Gunakan topping seperti buah beri, kenari, sedikit madu, dan biji rami untuk menambah kepadatan nutrisi oatmeal.

(Penulis: Ryan Sara Pratiwi)

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.