Selain itu, lemon juga dapat membantu detoksifikasi karena memiliki kualitas antibakteri dan antivirus.
2. Grapefruit, kiwi, dan stroberi
Apakah kamu sering merasa lelah dalam beraktivitas? Kamu dapat mengonsumsi grapefruit, kiwi, dan stroberi saat sarapan yang bisa meningkatkan kekebalan tubuhmu.
Kiwi kaya akan vitamin C yang mendukung sistem kekebalan tubuh dan mencegah kerusakan karena radikal bebas.
Grapefruit dan stroberi menjadi salah satu makanan yang kaya akan vitamin C terbaik dan meningkatkan kekebalan tubuh.
3. Pepaya dan blewah
Pepaya mengandung antioksidan dan nutrisi yang membantu produksi kolagen.
Pepaya mengandung enzim disebut dengan papain yang dapat melawan kerusakan kulit.
Sementara blewah mengandung beta-karoten yang diubah menjadi vitamin A dalam tubuh.
Kandungan dalam blewah membantu membuat kulit bercahaya dan rambut kita kuat serta berkilau.
Baca Juga: 3 Alasan Orang Jepang Gemar Makan Telur Mentah saat Sarapan #AkuBacaAkuTahu