Find Us On Social Media :

Mengapa Orang Gemuk Mudah Berkeringat Dibandingkan Orang Kurus?

mengapa orang gemuk lebih gampang berkeringat.

GridKids.id - Kids, apa kamu tipe orang yang mudah berkeringat?

Biasanya kita berkeringat setelah melakukan aktivitas berat atau melakukan suatu hal membuat lelah.

Berkeringat juga bisa didasari oleh cuaca yang sedang terik dan panas.

Namun, terdapat stigma 'orang gemuk lebih mudah berkeringat'.

Benarkah orang gemuk mudah berkeringat? Jika benar mengapa begitu, ya?

Keringat pada Tubuh Manusia

Berkeringat adalah cairan tubuh alami yang mengandung air, garam dan lemak.

Keringat dihasilkan tubuh agar mengaja suhu tubuh tetap normal.

Manusia merupakan makhluk berdarah panas, artinya manusia mampu hidup dengan menjaga suhu tubuhnya.

Tubuh normal manusia di antara 32 derajat sampai 35 derajat Celcius.

Jika tubuh kita lebih dari 36 derajat Celcius, maka tubuh akan mengeluarkan panas agar suhu tubuh normal kembali.

Baca Juga: Jangan Dilakukan! Ini 4 Bahaya Diet Tanpa Makan, Salah Satunya Gampang Gemuk