GridKids.id - Kids, tentunya sudah enggak asing lagi dengan daun singkong.
Singkong termasuk umbi-umbian yang mudah ditemukan di pekarangan rumah.
Selain umbinya, daun singkong juga bisa dikonsumsi, lo.
Biasanya daun singkong diolah dengan cara direbus dan dijadikan lalapan atau ditumis.
Daun singkong mengandung berbagai nutrisi, seperti protein, serat, kalsium, asam amino esensial, dan vitamin C.
Melansir dari hellosehat.com, daun singkong termasuk makanan rendah kalori dan bikin kenyang lebih lama.
Untuk mengetahui manfaat mengonsumsi daun singkong bagi tubuh, simak informasi berikut ini, ya.
Manfaat Mengonsumsi Daun Singkong
1. Meningkatkan Kepadatan Tulang
Tahukah kamu? Daun singkong bermanfaat untuk meningkatkan kepadatan tulang, lo.
Baca Juga: 6 Jenis Daun Bisa Digunakan untuk Membungkus Daging Kurban, Lebih Aman dan Ramah Lingkungan
Manfaat ini berasal dari magnesium dalam daun singkong. Magnesium berfungsi membentuk sel tulang baru dan menjaga kepadatannya.