Find Us On Social Media :

5 Efek Makan Kentang Terlalu Banyak, Ternyata Bisa Picu Sakit Perut

Kentang adalah asupan bahan makanan kaya karbohidrat yang bisa dijadikan asupan alternatif pengganti nasi.

GridKids.id - Kentang adalah salah satu asupan makanan yang kandungan karbohidrat dan biasa dikonsumsi sebagai pengganti nasi.

Kentang termasuk bahan makanan yang mudah diolah dan juga lezat, banyak olahan kentang yang digemari seperti kentang goreng, kentang tumbuk, kentang rebus, dan masih banyak lagi.

Inilah yang membuat banyak orang menyukai kentang dan biasa mengonsumsinya dalam jumlah yang cukup berlebihan.

Tahukah kamu bahwa meski sehat dan bergizi, konsumsi kentang berlebihan bisa membawa dampak buruk untuk kesehatan?

Berikut ini adalah beberapa efek samping yang akan dialami tubuh jika konsumsi kentang terlalu banyak, yaitu:

Efek Samping Konsumsi Kentang Berlebihan

1. Menyebabkan Sakit Perut

Terlalu banyak makan kentang bisa menyebabkan sakit perut karena kandungan patinya yang tinggi dan memicu meningkatnya produksi gas dalam perut.

Konsumsi kentang tanpa tambahan asupan protein pendamping bisa memicu risiko lebih tinggi untuk merasakan sensasi enggak nyaman pada perut.

2. Bisa Meningkatkan Risiko Kematian

Kentang goreng adalah olahan kentang yang banyak disukai karena rasanya yang lezat dan teksturnya yang garing di luar tapi lembut di dalamnya.

Baca Juga: Jadi Camilan Favorit, Ini 5 Efek Samping Makan Kentang Goreng Setiap Hari