5. Hans Kelsen
Hans Kelsen adalah seorang filsuf dari Eropa, Kids.
Menurutnya, hukum adalah norma-norma yang berisi kondisi dan konsekuensi dalam suatu tindakan.
Konsekuensi pelanggaran hukum tersebut bisa berupa ancaman sanksi dari penguasa.
6. Mochtar Kusumaatmadja
Mochtar Kusumaatmadja adalah akademisi dan diplomat Indonesia.
Menurutnya, hukum merupakan alat bantu untuk segala macam proses perubahan yang ada di dalam masyarakat.
Ia beranggapan kalau hukum adalah alat untuk memelihara, melindungi, dan mengamankan ketertiban dalam masyarakat.
7. Sudiman Kartohadiprojo
Sudiman Kartohadiprojo adalah pakar hukum dan Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (FHUI).
Menurutnya, hukum adalah pikiran atau tanggapan orang adil atau tak adil mengenai hubungan antara manusia.
Nah, itulah pengertian hukum dari 7 ahli, Kids. Mulai dari filsuf terkenal, sampai akademisi Indonesia.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.