Hal ini dikarenakan, panik bisa memperparah kondisi tersedak.
Kamu bisa mengatasi tersedak dengan langsung minum air atau menelan paksa makanan yang tersangkut di tenggorokan.
2. Memaksakan Diri untuk Batuk
Cara mengatasi tersedak pada diri sendiri dengan aman adalah memaksakan diri untuk batuk, Kids.
Diketahui saat reflek batuk muncul maka cobalah untuk batuk sekuat tenaga.
Namun, jika kamu masih bisa batuk dan berbicara maka batang tenggorokan enggak tersumbat sepenuhnya.
Nah, kondisi tersedak ini termasuk enggak terlalu parah namun masih ada rasa mengganjal.
3. Menekan Perut dengan Teknik Manuver Heimlich
Teknik manuver Haimlich adalah memberikan dorongan ke atas dari perut.
Nah, cara ini dilakukan dengan menekan bagian atas perut tepatnya ulu hati pada seseorang yang mengalami tersedak menggunakan kedua tangan.
Baca Juga: Bisa Terjadi pada Siapa saja, Ini 3 Kebiasaan yang Dapat Memicu Seseorang Tersedak