GridKids.id - Kids, apakah kamu sudah pernah tersedak?
Penyebab tersedak bisa beragam, tapi pada intinya kita bisa mengalaminya kalau ada benda asing yang masuk ke saluran napas.
Nah, benda asing tersebut bisa berupa makanan, minuman, air liur, atau muntahan.
Umumnya, tersedak sering dialami oleh adik kecil yang masih balita, nih.
Soalnya, di usia balita mereka masih senang bereksplorasi sehingga terkadang memasukkan benda asing ke dalam mulut yang bisa bikin tersedak.
Lalu, kalau anak-anak seperti kita atau adik kecil yang masih balita tersedak, apa yang harus dilakukan, ya?
Biasanya, saat tersedak kita bakal ditepuk-tepuk. Namun, rupanya kita enggak boleh asal melakukannya sebagai cara mengatasi tersedak, lo.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar