Find Us On Social Media :

6 Hal yang Harus Kamu Perhatikan untuk Memahami Bahasa Tubuh Orang Lain #AkuBacaAkuTahu

Bahasa tubuh adalah salah satu bahasa atau cara komunikasi yang universal dan digunakan di seluruh dunia.

GridKids.id - Tak hanya berkomunikasi dengan kata-kata, manusia juga berkomunikasi satu sama lain dengan bahasa tubuh (body language).

Bahasa tubuh merupakan gerak gerik bersifat universal dan digunakan oleh banyak orang di dunia tanpa memerhatikan keterbatasan dan perbedaan bahasa.

Bahasa tubuh yang digunakan untuk berkomunikasi meliputi ekspresi wajah, gestur tubuh, hingga postur tubuh yang ditunjukkan seseorang ketika sedang berkomunikasi atau berinteraksi dengan orang lain.

Para ahli mengungkap bahwa bahasa tubuh akan muncul atau tampak secara refleks atau enggak disadari ketika seseorang sedang melakukannya.

Nah, kali ini bersama GridKids kamu akan diajak untuk membaca bahasa tubuh yang menunjukkan emosi nyata yang enggak ditunjukkan dengan gamblang.

Dilansir dari hellosehat.com, berikut ini adalah beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kamu ingin membaca bahasa tubuh orang lain, di antaranya:

Cara untuk Membaca Bahasa Tubuh Seseorang

1. Cermati Ekspresi Wajah

Ekspresi wajah adalah salah satu cara paling kentara untuk mengenali bahasa tubuh seseorang.

Kata-kata atau ucapan seseorang bisa saja bohong atau keliru, tapi ekspresi wajah biasanya enggak bisa berbohong.

Sebuah penelitian yang dimuat dalam jurnal Frontiers in Human Neuroscience menunjukkan bahwa ekspresi wajah bisa memperlihatkan kredibilitas, keramahan, dan kecerdasan yang dimiliki seseorang.

Baca Juga: Kenapa Seseorang Menutup Mulutnya saat Merasa Kaget? #AkuBacaAkuTahu

Beberapa jenis ekspresi wajah misalnya bahagia, sedih, marah, kecewa, bingung, kaget, dan lain sebagainya.

2. Perhatikan Gerakan Matanya

Ada ungkapan bahwa mata adalah jendela hati yang bisa jadi cerminan atas perasaan dan pikiran seseorang.

Ketika seseorang menjaga kontak mata ketika sedang bicara denganmu berarti mereka tertarik dengan topik yang disampaikan.

Tapi, jika seseorang menatap tajam dalam durasi cukup lama, maka itu bisa jadi tanda sebuah ancaman.

Ketika seseorang sering mengalihkan pandangan berarti seseorang sedang merasa terganggu, enggak nyaman, atau menyembunyikan sesuatu.

Jika seseorang berkedip dengan cepat berarti seseorang sedang merasa enggak nyaman akan sesuatu atau sedang berbohong.

3. Lihat Gerakan Bibirnya

Sama halnya seperti ekspresi wajah dan gerak mata, senyuman juga bisa jadi salah satu cara untuk mengetahui bahasa tubuh seseorang.

Senyum enggak selalu menunjukkan perasaan senang atau bahagia, ada beberapa jenis senyum yang punya arti emosi berlawanan.

Baca Juga: 7 Tanda-Tanda Orang Berbohong, Salah Satunya Banyak Bergerak

Gerak bibir bisa mengartikan beberapa sikap atau perasaan seseorang yang sebenarnya, misalnya ketika bibir mengatup sebagai tanda enggak setuju.

Sedangkan ujung bibir turun ke bawah bisa menandai kesedihan, sedangkan ujung bibir yang turun juga bisa jadi tanda sikap meremehkan atau menghina orang lain.

4. Amati Gerak-Geriknya

Gestur tubuh bisa jadi salah satu jenis bahasa tubuh yang paling jelas dan mudah terbaca, meski enggak selalu sama berlakunya di seluruh dunia.

Misalnya, acungan jempol bisa jadi tanda apresiasi atau persetujuan pada apa yang dilakukan oleh seseorang.

Namun, acungan jempol di pinggir jalan bisa jadi tanda bahwa seseorang membutuhkan tumpangan dari kendaraan yang lewat.

5. Perhatikan Posisi Tangan dan Kakinya

Posisi lengan dan kaki seseorang bisa diartikan sebagai bentuk ekspresi tak langsung atau bahasa tubuh.

Ketika ada orang yang menyilangkan tangan bisa jadi seseorang sedang mencoba melindungi atau mempertahankan dirinya, ekspresi kebosanan, dan sikap berkuasa.

Gerak kaki juga bisa diartikan sebagai bentuk bahasa tubuh, misalnya gerak menyilang pada kaki bisa jadi tanda seseorang butuh privasi atau ruang sendiri.

6. Lihat Postur Tubuh

Baca Juga: 4 Cara Mudah Menahan Serta Meredam Emosi yang Bisa Kamu Lakukan

Kids, tahukah kamu bahwa postur tubuh juga jadi salah satu cara menerjemahkan bahasa tubuh seseorang?

Ketika seseorang duduk dengan posisi tegak, bisa diapahami bahwa orang itu sedang fokus dan memperhatikan apa saja yang sedang dikerjakannya.

Sedangkan, orang yang duduk dengan tubuh membungkuk ke depan atau sisi lainnya, bisa jadi mengartikan perasaan bosan yang dirasakannya.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.