Find Us On Social Media :

Cacar Monyet Jadi Darurat Kesehatan Global, Seperti Apa Antisipasi Pemerintah?

Cacar monyet atau monkeypox adalah salah satu virus yang ditetapkan sebagai darurat kesehatan global oleh WHO.

GridKids.id - Cacar monyet adalah salah satu penyakit zoonosis yang ditularkan dari hewan ke manusia.

Cacar monyet yang sudah menular ke manusia bisa menular lebih jauh kepada manusia lainnya.

Sampai saat ini, baru muncul beberapa kasus suspek cacar monyet di Indonesia.

Dilansir dari situs kemenkes.go.id, Bapak Budi Gunadi Sadikin selaku Menteri Kesehatan mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap penularan cacar monyet.

Menurut Bapak Budi, penularan baru akan terjadi setelah muncul gejala dari penderitanya.

Berbeda dengan penularan COVID-19, persebaran cacar monyet terjadi melalui sentuhan fisik atau melalui cairan lesi yang muncul pada penderitanya.

Gejala awal yang akan muncul pada orang yang tertular cacar monyet adalah demam yang diikuti munculnya bercak merah pada wajah.

Cairan lesi dalam bercak merah inilah yang harus segera diambil untuk diperiksa di laboratorium untuk dicari tahu apakah benar karena virus monkeypox atau bukan.

Hingga saat ini belum ada kasus positif cacar monyet yang terdeteksi, namun sudah ada beberapa kasus suspek cacar monyet, yang terbaru dan banyak disoroti adalah satu kasus suspek di provinsi Jawa Tengah.

Baca Juga: 7 Gejala Cacar Monyet yang Harus Diwaspadai, Tak Hanya Muncul Benjolan

Antisipasi Pemerintah Terkait Persebaran virus Monkeypox di Indonesia

Sejauh ini pemerintah Indonesia sudah melakukan antisipasi terhadap persebaran virus monkeypox lewat surveilans dan pemeriksaan lab yang maksimal.

Pemerintah Indonesia sudah menyediakan sekitar 1.100 lab untuk pemeriksaan cacar monyet.

Himbauan pada seluruh fasilitas kesehatan daerah dan nasional diterapkan sejak Monkeypox ditetapkan sebagai darurat kesehatan global oleh WHO pada 23 Juli 2022.

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan tetap tertib protokol kesehatan dalam beraktivitas sehari-hari.

Masyarakat diminta menghindari kerumunan, tetap rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, tetap tertib penggunaan masker dan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Untuk saat ini, belum adanya vaksin atau obat khusus untuk mengobati cacar monyet, sehingga masyarakat perlu waspada dan mengurangi risiko penularannya.

Bapak menteri juga menyinggung terkait vaksinasi monkeypox yang sejauh ini baru ada di Amerika dan Rusia, yang merupakan vaksin sekali seumur hidup yang sama untuk vaksin cacar air.

Meski termasuk self limiting disease (penyakit yang bisa sembuh sendiri), persebaran cacar monyet tetap perlu diwaspadai bisa menyebabkan komplikasi serius jika enggak memeroleh penanganan medis.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.