GridKids.id - Apa yang kamu ketahui tentang manfaat sayuran bagi tubuh manusia, Kids?
Setelah memahami materi tentang tulang sebagai organ gerak manusia, kita akan mencari tahu manfaat sayuran bagi tubuh manusia, ya.
Materi manfaat sayuran bagi tubuh manusia sesuai dengan Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 kelas 5 tema 1.
Sayuran adalah daun-daunan, tumbuh-tumbuhan, polongan, dan sebagainya yang bisa dimasak.
Sayuran menjadi salah satu bahan makanan yang baik bagi kesehatan tubuh.
Hal ini dikarenakan sayuran mengandung berbagai nutrisi, seperti serat, vitamin, dan antioksidan yang tinggi, serta senyawa baik lainnya.
Untuk mengetahui apa saja manfaat sayuran bagi tubuh manusia, simak informasinya di bawah ini.
Manfaat Sayuran bagi Tubuh Manusia
1. Menjaga Imunitas Tubuh
Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Kenampakan Alam? Materi Kelas 5 Tema 1
Manfaat sayuran bagi tubuh manusia adalah menjaga imunitas tubuh.
Sayur mengandung serat, vitamin C, mineral, dan karbohidrat yang bisa membantu menjaga sistem kekebalan tubuh.