Find Us On Social Media :

Kenapa Banyak Pohon Kelapa Bisa Tumbuh Subur di Kawasan Pantai?

Pohon kelapa bisa tumbuh tinggi menjulang dan banyak ditemukan di kawasan pantai.

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar salah satu lagu wajib nasional yang berjudul Rayuan Pulau Kelapa?

Lagu ciptaan Bapak Ismail Marzuki ini menggambarkan pemandangan pulau yang dipenuhi pohon kelapa yang begitu subur dan asri di pinggir pantai.

Tapi, tahukah kamu apa yang membuat banyak pohon kelapa tumbuh di pinggir pantai?

Ternyata hal ini berkaitan dengan penyebaran benih kelapa yang menyebarnya lewat air.

Benih pohon kelapa punya ciri berbeda dari benih tanaman lainnya, karena lebih kompak dan berlapis.

Buah kelapa punya lapisan tahan air dengan massa jenis lebih ringan ketimbang massa jenis air.

Hal inilah yang membuat buah kelapa bisa terapung jika jatuh ke air.

Sel-sel berisi udara pada kelapa punya struktur berpori sehingga udara bisa terkurung dalam benih.

Faktor inilah yang membuat biji kelapa bisa terbawa arus air laut bisa terbawa sampai ribuan kilometer dan tersapu ke darat lalu membentuk tunas dan tumbuh jadi pohon kelapa.

Baca Juga: Mengapa Tunas Kelapa Dijadikan Lambang Pramuka? #AkuBacaAkuTahu

Faktor Penyebab Kelapa Bisa Banyak Tumbuh di Pantai