GridKids.id - Demam dan kedinginan bisa menyebabkan badan menggigil.
Namun, pernahkah kamu menggigil saat tidur meski enggak demam dan kedinginan?
Diketahui tubuh akan merespon saat menghadapi infeksi, stres, perubahan suhu, dan lainnya.
Jika tubuh enggak demam dan kedinginan namun menggigil saat tidur bisa menandakan suatu masalah kesehatan, lo.
Berikut ini merupakan penyebab badan menggigil saat tidur padahal enggak demam dan kedinginan, antara lain:
1. Kelelahan Fisik
Kelelahan fisik bisa menyebabkan badan menggigil saat tidur, Kids.
Salah satu penyebab kelelahan fisik adalah kegiatan yang terlalu padat atau berkurangnya kualitas tidur.
Selain tubuh lelah, metabolisme juga akan melambat dan menghasilkan lebih sedikit panas.
Baca Juga: Badan Menggigil Secara Tiba-Tiba? Ketahui 6 Penyebabnya, Salah Satunya Infeksi Tertentu
2. Kekurangan Cairan
Dehidrasi atau kekurangan cairan bisa menyebabkan badan menggigil, lo.
Saat kamu enggak mendapatkan cairan yang cukup maka keseimbangan cairan dalam tubuh akan terganggu.
Jika enggak segera ditangani maka konsentrasi darah akan meningkat dan ditandai dengan kram dan gemetar.
3. Perubahan Emosi yang Kuat
Tahu enggak? Perubahan emosi yang kuat, seperti ketakutan, kegembiraan, kecemasan, dan stres berlebih bisa menyebabkan menggigil saat tidur.
Melansir dari hellosehat.com, efek menggigil pada tubuh muncul karena hormon adrenalin yang sedang melonjak sehingga tubuh menggigil atau gemetar.
4. Dampak Putus Obat
Sebagian orang yang mengonsumsi obat tertentu kemudian berhenti mengonsumi maka bisa menyebabkan badan tiba-tiba menggigil saat tidur.
Baca Juga: Ketika Demam tapi Tubuh Malah Menggigil, Ternyata Ini Penyebabnya
Hal ini dikarenakan pengurangan dosis yang drastis yang menjadi pemicunya.
Segera periksa ke dokter jika disertai gejala sesak napas, sakit perut, atau nyeri dada, ya.
5. Infeksi
Salah satu penyebab badan menggigil saat tidur adalah infeksi.
Jika kamu tiba-tiba menggigil saat tidur dan disertai demam, maka kemungkinan ada infeksi bakteri atau virus yang terjadi dalam tubuh.
Otot tubuh mengalami kontraksi dan relaksasi sehingga badan jadi menggigil saat demam.
Itulah informasi tentang penyebab badan menggigil saat tidur meski enggak demam dan kedinginan.
(Penulis: Salsabila Putri Pertiwi)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.