Find Us On Social Media :

7 Tanda-Tanda Orang Berbohong, Salah Satunya Banyak Bergerak

Ketika berbohong, seseorang enggak berani menatap lawan bicaranya.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa orang yang berbohong bisa diketahui dari gerak-geriknya?

Ternyata ada cara untuk mengetahui apakah seseorang sedang berbohong atau enggak padamu.

Ekspresi dan gerak-gerik seseorang ketika berbohong memang bisa berbeda-beda maknanya.

Para peneliti masih mencari metode yang paling tepat untuk mengetahui kebohongan seseorang.

Dilansir dari hellosehat.com, studi yang diterbitkan oleh jurnal Forensic Psychiatry menyebut bahwa tingkat ketepatan alat pendeteksi kebohongan yang digunakan saat ini hanya berkisar antara 50% saja.

Berikut adalah beberapa tanda-tanda untuk mengetahui orang sedang berbohong, di antaranya:

Tanda-Tanda Sederhana untuk Mendeteksi Kebohongan

1. Menghindari Kontak Mata

Orang yang sedang berbohong biasanya akan kesulitan menatap mata lawan bicaranya.

Baca Juga: Benarkah Berbohong Berdampak Buruk Bagi Kesehatan? #AkuBacaAkuTahu

Biasanya pandangan akan dialihkan atau sorot matanya enggak fokus ke sana ke mari.

Hal ini dilakukan karena orang ini berusaha menyembunyikan isi hati atau kenyataan yang sebenarnya.

2. Mengulum atau memajukan bibir

Tak hanya dari sorot matanya, orang berbohong juga bisa terlihat dari gerakan bibirnya.

Bibir yang dikulum bisa jadi seseorang sedang berusaha menyembunyikan emosinya.

Sedangkan bibir yang dimajukan bisa jadi isyarat bahwa seseorang enggak nyaman dengan pertanyaan yang diberikan padanya.

3. Menggaruk hidung

Orang yang berbohong mungkin akan menyamarkan kebohongannya dengan menggaruk hidungnya sendiri.

Gerakan menggaruk hidung pada orang yang sedang berbohong bisa menutupi mulut dan ekspresinya.

Baca Juga: Inilah 5 Alasan Mengapa Anak Suka Berbohong dan Tidak Jujur, Orangtua Wajib Tahu!

4. Wajah berubah pucat

Ketika wajah berubah pucat, bisa terjadi ketika tekanan darah yang menurun tiba-tiba.

Dilansir dari Better Health Channel, penurunan tekanan darah bisa terjadi ketika seseorang merasa tegang, stres atau tertekan, atau ketakutan.

Hal ini terjadi ketika seseorang enggak bicara kejujuran akan merasa khawatir salah bicara atau kebohongannya terbongkar.

5. Bibir Kering

Kebiasaan berbohong bisa mengganggu fungsi saraf otonom bisa menyebabkan seseorang sulit mengontrol pengeluaran cairan tubuh.

Ketika berbohong seseorang akan banyak berkeringat, tubuh juga bisa mengalami kekurangan cairan yaitu mulut yang tiba-tiba terasa kering.

Salah satu cara mendeteksi kebohongan seseorang adalah memerhatikan perilaku seseorang seperti sering menjilati bibir dan sulit menelan ludahnya sendiri.

Baca Juga: Salah Satunya Bibir Kering, Inilah 6 Tanda Tubuh yang Mengalami Kekurangan Nutrisi

6. Bicara Terbata

Orang yang sedang berbohong biasanya cenderung merasa ketakutan atau gugup.

Hal ini memengaruhi otot-otot di sekitar pita suara akan mengencang secara refleks.

Inilah yang membuat seseorang jadi sulit berbicara atau suaranya berubah tercekat ketika berbohong.

Perubahan intonasi yang enggak stabil ketika berbicara juga biasanya terjadi, bisa terlalu kencang atau terlalu lemah.

7. Tubuh Terlalu Banyak Bergerak

Ketika berbohong seseorang kadang enggak bisa diam dan terus bergerak seperti mengayun-ayunkan tubuh ke depan-belakang, atau ke kanan- kiri.

Ketika orang sedang merasa gugup karena berbohong biasanya akan ada efek atau perubahan drastis (fluktuasi) pada sistem saraf bawah sadarnya.

Hal ini bisa menyebabkan rasa gatal atau kesemutan sehingga seseorang akan menunjukkan ekspresi gelisah atau sering menggaruk bagian tubuhnya.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.