GridKids.id - Kids, seperti yang kita ketahui, darah manusia memiliki warna merah yang cukup pekat.
Lalu, apa yang menjadi penyebab darah manusia berwarna merah?
Di dalam artikel ini, GridKids akan membahas mengenai faktor-faktor dan penyebab darah manusia berwarna merah.
Darah merupakan suatu cairan yang terdapat pada semua mahkluk hidup yang berfungsi untuk mengirimkan zat-zat dan oksigen yang dibutuhkan oleh jaringan tubuh.
Fungsi utama darah antara lain adalah:
- Mengangkut bahan-bahan kimia hasil metabolisme.
- Sebagai pertahanan tubuh terhadap virus atau bakteri.
- Membawa nutrisi dan hormon.
Nah, ada yang penasaran enggak mengapa darah manusia berwarna merah?
Berikut ini GridKids telah merangkum faktor-faktor dan penyebab darah manusia berwarna merah. Langsung simak penjelasannya, yuk!
Baca Juga: 5 Makanan Lezat Ini Ternyata Baik Dikonsumsi bagi Pengidap Hipertensi, Apa Saja?
Faktor Penyebab Darah Manusia Berwarna Merah:
Hemoglobin dalam darah
Hemoglobin yang terdapat dalam sel-sel darah merah menyebabkan darah manusia berwarna merah.
Hemoglobin tersusun atas empat rantai protein yang saling berkaitan dan membentuk struktur cincin bernama heme.
Heme berperan untuk mengantar oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh lewat pembuluh darah.
Ikatan kimia hemoglobin dan heme diatur oleh gen dalam sel darah merah.
Hal ini menimbulkan mutasi gen pada sel darah sehingga bisa menyebabkan kelainan darah seperti thalasemia atau anemia sel sabit.
Pada bagian tengah ikatan kimia heme, terdapat zat besi berupa pigmen respirasi yang memberi warna pada darah.
Baca Juga: Dapat Memperlancar Peredaran Darah, 5 Makanan Ini Wajib Dikonsumsi
Terikatnya zat besi dengan oksigen
Dilansir dari American Chemical Society, ketika zat besi dan hemoglobin terikat dengan oksigen, zat ini akan menyerap warna cahaya tertentu dan merefleksikan warna cahaya lain yang akan ditangkap oleh mata.
Tanpa terikat dengan oksigen, darah akan terlihat berwarna lebih gelap atau merah tua.
Dalam hemoglobin, ketika zat besi kembali terikat oksigen, tiap struktur heme yang awalnya berbentuk kubah akan berubah menjadi lebih datar.
Maka dari itulah, hemoglobin bisa berubah warna dari merah tua menjadi merah terang.
Nah, itu dia, Kids, pembahasan mengenai faktor-faktor dan penyebab darah manusia berwarna merah.
Semoga bermanfaat untuk menambah informasi dan pengetahuan umum kamu, ya!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.