Find Us On Social Media :

5 Cara Menjaga Kesehatan Pernapasan dari Polusi Udara, Salah Satunya Hemat Energi

Polusi udara di menyebabkan masalah kesehatan, ini cara menjaga kesehatan pernapasan

GridKids.id - Kids, tahukah kamu kalau polusi udara menyebabkan masalah serius untuk kesehatan?

Paling enggak ada 10 penyakit yang bisa disebabkan pencemaran udara, nih.

Bahkan, enggak cuma masalah kesehatan fisik seperti kanker paru-paru saja, tapi juga masalah mental.

Oleh karena itu, kita harus menjaga kesehatan pernapasan dengan benar, nih.

Sebab, polusi udara memang sulit untuk dihindari, enggak peduli seperti apa lokasi tempat tinggal kita.

Polutan mikroskopis di udara bisa menyelinap melewati pertahanan tubuh kita.

Polutan ini lalu menembus jauh ke dalam sistem pernapasan dan peredaran darah, merusak paru-paru, jantung, dan otak.

Meski begitu, kita bisa berusaha meminimalisasi paparan kualitas udara yang buruk dengan beberapa cara.

Menuruty American Lung Association, inilah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan pernapasan:

Baca Juga: Bagaimana Cara Kerja Organ Pernapasan Serangga? #AkuBacaAkuTahu

1. Cek kualitas udara

Ada beberapa cara untuk mengecek kualitas udara, baik dari aplikasi, berita online, atau website.

Kalau kualitas udara sedang enggak baik, sebaiknya hindari berkegiatan di luar ruangan, terlebih olahraga.

2. Hemat energi di rumah

Dengan mengurangi penggunaan listrik di rumah enggak cuma bisa menghemat tagihan listrik, lo.

Kita juga bisa meningkatkan kualitas udara, mengekang emisi gas rumah kaca, dan mendorong kemandirian energi.

3. Jalan kaki, bersepeda atau gunakan kendaraan umum

Saat bepergian, utamakan menggunakan kendaraan umum seperti bus, angkot, dan kereta. Bisa juga dengan berjalan kaki atau bersepeda.

Hal ini bisa mengurangi polusi udara.

Baca Juga: Cara-Cara untuk Menjaga Kesehatan Pernapasan, Biologi Kelas 8 SMP

4. Rutin olahraga

Rutin melakukan olahraga bisa membantu menjaga kesehatan organ paru-paru.

Olahraga akan mendorong tubuh manusia bekerja maksimal dan mendorong fungsi organ-organnya.

Dengan aktivitas organ itulah, sampah-sampah dalam tubuh akan mudah hancur dan dibawa keluar dari tubuh.

5. Makan asupan bergizi

Tak hanya butuh olahraga untuk memastikan tubuh tetap berfungsi baik, diperlukan juga asupan bergizi yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Makanan yang mengandung kandungan antioksidan tinggi dianggap baik untuk memperbaiki organ pernapasan seseorang.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.