Find Us On Social Media :

5 Bahaya Mengonsumsi Saus Instan Berlebihan yang Berdampak pada Kesehatan Tubuh

(ilustrasi) Bahaya mengonsumsi saus instan berlebihan adalah enggak mengandung gizi.

GridKids.id - Salah satu bahan makanan yang sering ditambahkan untuk menambah cita rasa adalah saus.

Saus instan sering dikonsumsi sebagai cocolan camilan atau pelengkap saat makan.

Beberapa makanan yang cocok untuk dikonsumsi dengan saus instan, seperti ayam goreng, pizza, kentang goreng, dan lainnya.

Saus instan terbuat dari cabai, gula, garam, zat aditif, dan pengawet yang bertujuan menjaga rasa sambal.

Nah, meski bisa menambah cita rasa makanan, saus instan juga memiliki efek samping, lo.

Wah, apa saja bahaya mengonsumsi saus instan berlebihan? Simak informasinya berikut ini, Kids.

Bahaya Mengonsumsi Saus Instan Secara Berlebihan

1. Enggak Memiliki Kandungan Gizi

Salah satu bahaya mengonsumsi saus instan berlebihan adalah karena enggak memiliki kandungan gizi.

Baca Juga: Ada Sayur dan Keju, Mengapa Burger Bukan Makanan yang Sehat? #AkuBacaAkuTahu

Kandungan yang semula ada pada bahan-bahan pembuatannya memnghilang saat proses pengolahannya.

Selain hanya untuk menambah cita rasa saat dikonsumsi, enggak ada manfaat lain yang diterima tubuh setelah mengonsumsi saus instan.

2. Mengandung Gula yang Tinggi

Saus instan mengandung gula yang tinggi. Diketahui dalam satu sendok saus instan mengandung asupan guila sebanyak 4 gram.

Kadar gula yang terlalu banyak bisa menyebabkan penyakit berbahaya dan meningkatkan risiko diabetes.

3. Mengandung Sodium

Selain gula, saus instan juga mengandung sodium yang tinggi.

Tubuh manusia membutuhkan garam namun natrium yang berlebihan bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan.

Anak-anak hingga orang dewasa yang gemar mengonsumsi saus tomat bisa terkena tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.

Baca Juga: Tak Hanya Nasi, Ternyata Bahan Makanan Ini Juga Enggak Boleh Dimakan dengan Mi Instan

4. Mengandung Sirup Jagung yang Tinggi Fruktosa

Sirup jagung yang tinggi fruktosa merupakan salah satu bahan pembuat saus instan.

Sehingga makanan ini enggak sehat dan bisa menyebabkan keracunan, lo.

Sirup jagung bisa meningkatikan kadar gula darah dan dikaitkan dengan obesitas, penyakit jantung, dan diabetes.

5. Hilangnya Vitamin dan Mineral

Saus diolah dari bahan makanan yang dimasak, seperti tomat atau paprika. Nah, sayuran akan disaring untuk mengeluarkan biji dari kulitnya, Kids.

Dikarenakan proses masak pada suhu tinggi, maka semua semua vitamin dan mineral esensial yang terkandung di dalamnya bisa hilang.

Nah, itulah bahaya mengonsumsi saus instan bagi kesehatan.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.