Find Us On Social Media :

Sering Dianggap Sama, Ternyata Ini Perbedaan Penyakit Jantung dan Asam Lambung

Perbedaan gejala asam lambung dan penyakit jantung.

GridKids.id - Kids, saat tubuh merasa sakit pasti akan menunjukan beberapa gejala.

Biasanya, gejala tersebut muncul saat penyakit tersebut menuju tahap yang lebih parah.

Jika enggak ditangani dengan penanganan yang tepat, maka dapat menganggu fungsi organ.

Tahukah kamu? Ada beberapa penyakit memiliki gejala yang hampir mirip, contohnya penyakit asam lambung dan penyakit jantung. 

Kedua penyakit tersebut memiliki gejala yaitu adanya nyeri pada bagian dada. 

Nyeri dada sama-sama terjadi pada pasien penyakit asam lambung dan pasien penyakit jantung. 

Namun, gejala tersebut ternyata ada perbedaannya, lo. Yuk, cari tahu jawabannya dari penjelasan berikut ini.

Gejala Penyakit Asam Lambung

Penyakit asam lambung adalah kondisi ketika asam lambung naik karena disebabkan oleh melemahnya otot bagian bawah kerongkongan. 

Baca Juga: Baik Dikonsumsi, Ini 5 Makanan yang Dapat Menurunkan Asam Lambung

Otot yang berada di bagian bawah kerongkongan ini dinamakan lower esophageal sphincter (LES).

Otot LES akan mengendur ketika kita sedang makan, supaya makanan dari kerongkongan dapat masuk ke lambung.