GridKids.id - Kids, apa kamu pernah memperhatikan lidahmu?
Saat berpuasa, banyak orang mengeluhkan lidah yang berwarna putih.
Meski enggak menganggu dan berbahaya, namun apa kamu tahu penyebabnya?
Lidah berwarna putih merupakan hal yang sering terjadi pada orang berpuasa, kok.
Lantas, kenapa lidah berwarna putih ketika sedang puasa, ya?
Penyebab Lidah Berwarna Putih
Menurut Cleveland Clinic, lidah berwarna putih ini disebabkan oleh sisa makanan di atas lidah.
Lidah berwarna putih biasanya disebabkan ketika bakteri, kotoran (seperti sisa makanan dan gula) dan sel-sel mati terperangkap di antara papila lidah.
Baca Juga: Bukan Hanya karena Minum Obat, Lidah Pahit Bisa Menjadi Sinyal Kesehatan Tubuh
Papila akan membesar dan membengkak, terkadang menjadi meradang.
Papila ini menciptakan bercak putih permukaan lidah. Lidah normal memiliki warna pink cerah atau merah pucat.
Jika lidah kamu berwarna putih, itu juga bisa berarti tubuh kita sedang melakukan proses detoksifikasi.