Find Us On Social Media :

Asal-usul Istilah Lebaran yang Digunakan Masyarakat #AkuBacaAkuTahu

(Ilustrasi) Ini Asal-Usul istilah lebaran yang digunakan masyarakat, simak penjelasannya.

GridKids.id - Setelah berpuasa selama satu bulan lamanya, umat muslim akan merayakan kemenangan atau hari raya Idul Fitri, Kids.

Momen Idul Fitri 1443 H berbeda dengan tahun sebelumnya, karena pandemi COVID-19 yang sudah menurun dan terkendali.

Di Indonesia sendiri memiliki istilah lain untuk hari raya Idul Fitri yaitu Lebaran.

Selain itu, banyak masyarakat yang menggunakan istilah lebaran dalam percakapan daripada Idul Fitri.

Ini karena, istilah lebaran lebih ringkas daripada hari raya Idul Fitri, Kids.

Lantas, bagaimana asal-usul istilah lebaran yang kerap digunakan masyarakat? Yuk, kita cari tahu.

Bukti autentik tertulis terkait penggunaan istilah lebaran

Menurut ahli bahasa, Pak Ivan Lanin, hingga kini belum ada bukti atau sumber autentik tertulis berkaitan dengan asal usul istilah lebaran, Kids.

"Yang jelas, kata itu tak dikenal dalam bahasa Arab dan bukan berasal dari bahasa itu," kata ahli bahasa, Pak Ivan Lanin.

Baca Juga: Terpengaruh Budaya China, Ini Sejarah Membagikan Uang Saat Lebaran

Meski begitu, sejumlah sumber menulis bahwa istilah lebaran berasal dari bahasa daerah.

Terdapat empat bahasa daerah yang berkaitan dengan istilah lebaran yaitu Jawa "lebar" (selesai), Sunda "lebar" (melimpah), Betawi "lebar" (luas),  Madura "lober" (tuntas).

Dalam sebuah karya tulisan sastrawan Sunda, Pak Ace Salmun Raksadikaria, istilah lebaran disebut berasal dari budaya atau tradisi Hindu, Kids.

"Konon, ada tulisan dari Mas Ace Salmun Raksadikaria, sastrawan Sunda, yang menyatakan kata itu berasal dari tradisi Hindu pada tulisannya dalam sebuah majalah (1954)," kata Pak Ivan.

Selain itu, budayawan Umar Khayam pernah menyebut tradisi Lebaran sudah ada sejak abad ke-15 di Jawa oleh Sunan Bonang yang merupakan anggota Wali Songo, Kids.

Pak Ivan tak bisa memastikan istilah lebaran tersebut merujuk pada selesainya puasa satu bulan lamannya.

Selain itu, Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI juga menampilkan istilah lebaran yang memiliki arti 'hari raya umat Islam yang jatuh pada tanggal 1 Syawal setelah selesai menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadan'.

Nah, itu asal usul istilah lebaran yang kerap digunakan oleh masyarakat, Kids.

Kalau kamu sering menggunakan istilah lebaran atau Idul Fitri?

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.