Find Us On Social Media :

Hati-Hati, Terlalu Sering Minum Es Teh saat Berbuka Puasa Bisa Sebabkan Kondisi Ini

Es teh manis sering jadi minuman andalan untuk berbuka puasa.

GridKids.id - Salah satu sajian minuman berbuka puasa andalan banyak orang adalah es teh manis.

Rasanya haus dan dahaga yang tertahan seharian bisa ditebus dengan teh yang dingin juga manis ini.

Tapi, tahu enggak sih kalau terlalu sering minum es teh manis untuk berbuka puasa bisa menyebabkan gangguan kesehatan?

Meskipun sebenarnya wajar jika ketika sudah sampai waktu berbuka, rasa lapar dan haus yang tertahan seharian mendorong seseorang untuk menyantap semua sajian yang ada.

Tapi, enggak disarankan untuk mengonsumsi terlalu banyak makanan manis ketika baru saja berbuka puasa.

Dilansir dari sehatq.com, berbuka dengan es teh manis boleh saja asalkan tetap memerhatikan porsinya.

Es teh manis yang segar bisa membantu meningkatkan kadar gula darah seseorang yang mengalami penurunan selama berpuasa seharian.

Dianjurkan untuk membuat es teh manis sendiri di rumah, sehingga campuran gula atau pemanisnya bisa dikontrol dan enggak berlebihan.

Berikut adalah beberapa akibat yang bisa dirasakan seseorang jika terlalu banyak minum es teh manis ketika berbuka puasa, di antaranya:

Baca Juga: 4 Minuman Segar Ini Lebih Baik Enggak Dikonsumsi saat Buka Puasa, Apa Sebabnya?

Efek Terlalu Banyak Minum Es Teh Manis

1. Lemas dan Kelelahan

Tubuh yang sudah enggak memeroleh asupan cairan seharian sebenarnya sangat membutuhkan air putih untuk mengurangi dehidrasi.

Sedangkan teh merupakan jenis minuman yang bersifat diuretik sehingga bisa membuatmu bolak-balik buang air kecil.

Hal ini malah bisa membuat kondisi dehidrasi makin parah dan menyebabkan tubuh jadi terasa lebih lelah dan lemas, lo.

2. Perut Kembung

Jika minum es teh manis untuk berbuka, perut bisa terasa enggak nyaman karena kembung.

Jumlah gula yang berlebih pada segelas es teh manis bisa sangat berlebih sehingga tubuh kesulitan mencernanya.

Teh juga mengandung kafein yang bisa membuat perut orang yang punya sensitivitas pada senyawa ini jadi enggak nyaman.

Baca Juga: Banyak Digemari karena Nikmat, Ketahui 6 Dampak Terlalu Sering Minum Es Teh Manis

 3. Sakit Kepala

Dianjurkan untuk menghindari terlalu sering mengonsumsi es teh manis ketika berbuka puasa.

Rutin mengonsumsi teh bisa menyebabkan munculnya sakit kepala.

Jika kondisi ini terus terjadi tentunya akan mengganggu kegiatan atau aktivitasmu sehari-hari.

4. Heartburn dan mual

Kebiasaan minum es teh manis ketika berbuka puasa bisa memicu mual dan heartburn (sensasi panas di dada) yang bisa menyebabkan gejala naiknya asam lambung seseorang.

Kafein bersifat mengendurkan sfingter yang menyebabkan asam lambung lebih mudah mengalir naik ke kerongkongan.

Selain itu, konsumsi kafein juga bisa meningkatkan produksi asam lambung.

Kandungan astringen pada senyawa tanin bisa mengiritasi saluran cerna sehingga akan perut akan terasa sakit dan enggak nyaman.

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Ini 4 Cara Efektif Mengatasi Heartburn yang Menganggu

5. Kenaikan berat badan

Disarankan untuk enggak terlalu sering minum es teh manis sebagai sajian berbuka karena kandungan kalorinya yang tinggi.

Terlalu banyak minum es teh manis bisa menyebabkan kenaikan berat badan selama bulan puasa.

6. Memperburuk sistem kardiovaskular

Kandungan kafein pada teh jika terlalu sering dikonsumsi bisa menimbulkan efek negatif pada sistem kardiovaskular.

Efek nyatanya bisa membuat orang yang meminumnya merasa gemetar dan gelisah berlebihan.

7. Menyebabkan Anemia

Ternyata konsumsi teh yang memiliki kandungan kafein terlalu banyak bisa mengganggu proses penyerapan zat besi oleh tubuh.

Kekurangan zat besi bisa menyebabkan seseorang mengalami anemia atau kurang darah.

Boleh kok sekali-kali berbuka puasa dengan es teh manis segar. Tapi, sebaiknya perhatikan frekuensinya supaya enggak berdampak pada kesehatanmu, ya, Kids.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.