1. Kesulitan tidur
2. Terganggu fokus atau konsentrasinya, hal ini berpengaruh juga pada daya ingat seseorang
3. Perubahan pola makan
4. Emosi yang enggak stabil, menyebabkan seseorang mudah marah atau tersinggung
5. Sering merasa gugup atau gelisah enggak bisa melakukan banyak hal dengan baik
6. Merasa cukup kewalahan dengan tugas-tugas yang harus dikerjakan
Stres bisa dialami oleh siapapun, termasuk oleh anak-anak usia sekolah sepertimu, nih, Kids.
Jika kamu mengalami gejala di atas, itu bisa jadi indikasi bahwa kamu mungkin mengalami hari yang cukup berat dan kamu butuh menenangkan dirimu.
Baca Juga: Penyebab Susah Tidur di Malam Hari, Salah Satunya Akibat Stres
Beberapa saran yang bisa dilakukan untuk menghindari stres adalah dengan mencoba menyelesaikan kewajibanmu, dan meluangkan waktumu untuk melakukan hobi atau kegemaranmu.