Find Us On Social Media :

Omicron Semakin Mengkhawatirkan, IDI Sarankan Maser N95 dan KN95, Mana Lebih Ampuh?

Ilustrasi memakai masker

 

GridKids.id - Pandemi COVID-19 di Indonesia masih tinggi, terlebih masuknya varian Omicron.

Untuk itu, pemerintah melakukan berbagai cara untuk memutus rantai penyebaran virus corona.

Enggak hanya itu, pemerintah juga mengencarkan vaksin booster untuk masyarakat.

Di sisi lain, Ketua Satuan Tugas Covid-19 Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) Zubairi Djoerban meminta, masyarakat menggunakan masker N95 dan KN95.

Hal ini bertujuan agar kita terhindar dari penularan virus corona, khususnya varian Omicron.

“Jangan masker kain. Beberapa kajian membuktikan masker kain tidak menolong, jadi kita lebih baik gunakan masker N95 atau KN95,” ujar Zubairi, dikutip dari pemberitaan Kompas.com, (17/2/2022).

Bahkan peningkatan kasus Omicron sudah melampaui rekor kasus harian pada gelombang kedua COVID-19 akibat varian Delta.

Lantas, masker manakah yang lebih ampuh untuk cegah Omicron? Masker N95, KN95, masker bedah, atau masker kain?

Baca Juga: Epidemiolog Prediksi Puncak Gelombang Omicron di Indonesia, Begini Penjelasannya

Jenis Masker Medis

Penjelasan Kemenkes Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Ibu Siti Nadia Tarmizi mengatakan, semua jenis masker medis baik untuk pencegahan varian Omicron, selama digunakan sesuai aturan.