GridKids.id - Kids, tiap orang pasti memiliki kebiasaan masing-masing dalam kehidupan sehari-harinya.
Nah, beberapa kebiasaan itu justru ada yang bisa membahayakan kesehatan, lo.
Kebiasaan ini bahkan sering terkesan sepele dan kerap diabaikan.
Mungkin, di antara kita pun banyak yang enggak menyadari kalau memiliki kebiasaan-kebiasaan tersebut sehingga sering mengabaikannya.
Nah, mulai sekarang sebaiknya kita enggak mengabaikannya lagi demi kesehatan tubuh kita.
Nah, apa saja kebiasaan yang mulai sekarang harus kita hindari, ya?
Kita cari tahu bersama, yuk!
1. Makan Makanan Sembarangan
Kebiasaan makan makanan sembarangan bisa berbahaya bagi kesehatan.
Baca Juga: Kerap Diabaikan, Ini 3 Kebiasaan Buruk Merusak Mata, Apa Saja?
Soalnya, enggak semua makanan itu menyehatkan meski mengenyangkan, Kids.
Ada banyak makanan enak yang ternyata bisa mendatangkan segudang masalah kesehatan jika terlalu sering dikonsumsi.