Find Us On Social Media :

Banyak Dilakukan Selama Pandemi, Benarkah Binge Watching Berdampak bagi Kesehatan?

Kebiasaan binge watching selama pandemi ternyata bisa membawa dampak negatif untuk kesehatan mental dan fisik.

GridKids.id - Kids, ketika kamu punya waktu libur di akhir minggu biasanya kamu habiskan untuk apa, nih?

Beberapa orang biasanya meluangkan waktu untuk menonton sebuah series atau drama sampai selesai.

Kebiasaan menonton secara runut satu serial dari awal sampai selesai dikenal dengan istilah binge watching.

Binge dari segi bahasa dipahami sebagai kegiatan yang dilakukan secara berlebihan, sedangkan watching berarti menonton.

Bisa dianggap juga binge watching sebagai perilaku kecanduan menonton sampai lupa waktu dan enggak melakukan aktivitas lainnya.

Meski terlihat sepele, kebiasaan ini memang bisa disamakan seperti perilaku kecanduan.

Ketika kamu menonton tayangan yang kamu sukai, otak akan menghasilkan hormon dopamin atau senyawa yang mendorong perasaan gembira dan bahagia.

Pelepasan dopamin membuat kita merasa lebih baik, dan menyebabkan seseorang merasa "high" yang bisa disamakan dengan efek obat-obatan.

Namun, ternyata perilaku atau kebiasaan ini bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan mental dan fisik, di antaranya:

Baca Juga: Camilan Wajib Nonton Film, Ketahui Manfaat dan Dampak Mengonsumsi Popcorn untuk Kesehatan

Dampak Negatif Binge Watching