Find Us On Social Media :

Meski Baik untuk Kebugaran, Ketahui 3 Dampak Olahraga Berlebihan untuk Kesehatan

Olahraga baik untuk kesehatan tapi enggak boleh berlebihan karena bisa menyebabkan gangguan kesehatan.

GridKids.id - Untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, seseorang dianjurkan untuk rutin berolahraga setiap harinya.

Tapi, meski baik untuk menjaga kesehatan, enggak disarankan untuk berlebihan dalam berolahraga, lo, Kids.

Jika kamu terlalu banyak berolahraga, kamu akan merasakan keluhan seperti perasaan lelah, nyeri otot, atau rasa sakit pada punggung.

Kondisi ini biasanya akan pulih dalam waktu yang enggak terlalu lama, setelah kamu beristirahat dengan baik.

Tapi, ada beberapa dampak negatif yang perlu perlu diwaspadai karena bisa fatal, nih, Kids. Apa saja ya?

Dampak negatif terlalu banyak berolahraga

1. Sakit ginjal

Terlalu banyak berolahraga bisa menyebabkan penyakit ginjal yang dikenal dengan istilah medis rhabdomyolysis.

Kondisi ini terjadi ketika otot mengalami kerusakan dan melepaskan pigmen mioglobin dari otot ke dalam aliran darah.

Baca Juga: Jangan Salah, Ini 4 Makanan yang Baik Dikonsumsi Sebelum Olahraga

Kondisi gangguan kesehatan ini bisa menimbulkan masalah seperti kelemahan, nyeri otot, dan urine yang berubah warna jadi gelap kecokelatan.