Find Us On Social Media :

Bukan Hanya untuk Lalapan, Ini Manfaat Daun Kemangi yang Baik untuk Tubuh

(Ilustrasi) ini manfaat kemangi yang baik untuk kesehatan tubuh.

GridKids.id - Daun kemangi dikenal digunakan sebagai lalapan untuk pelengkap makanan, Kids.

Umumnya daun kemangi digunakan digunakan pelangkap makan pecel lele atau makanan lainnya. 

Namun, daun kemangi pada sebuah makanan dapat memberikan aroma yang sedap dan wangi sehingga digemari.

Selain itu, daun kemangi memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh.

Salah satu manfaat daun kemangi ialah mengurangi stres, Kids.

Namun bukan hanya itu saja manfaat daun kemangi? Yuk, kita cari tahu.

1. Mengurangi stres oksidatif

Daun kemangi memiliki manfaat mengurangi stres oksidatif.

Ini karena, kemangi kaya akan antioksidan seperti eugenol dan limonene.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Tanaman Rempah, Inilah 4 Khasiat Daun Basil yang Sering Disebut Mirip dengan Daun Kemangi

Kandungan tersebut dapat melawan radikal bebas di dalam tubuh, Kids.

Radikal bebas bisa memicu kerusakan sel dan meningkatkan risiko jantung, kanker, dan diabetes.

2. Mengurangi kadar gula darah

Daun kemangi bermanfaat untuk mengurangi kadar gula darah dalam tubuh, Kids.

Ini karena, ekstrak daun kemangi sangat bermanfaat untuk menurunkan gula darah.

Selain itu, daun kemangi dapat mengobati jangka panjang kade gula darah tinggi.

3. Mencegah penyakit jantung

Daun kemangi memiliki kandungan eugenol yang bermanfaat untuk memblokir saluran kalsium.

Hal tersebut membantu menurunkan tekanan darah dalam tubuh, Kids.

Baca Juga: Biasa Jadi Lalapan, Ternyata Air Rebusan Kemangi Ampuh Atasi Masalah Kesehatan Ini

Selain itu, bermanfaat untuk membantu menurunkan kolesterol dan trigliserida, Kids.

Ini karena, kandungan magnesium dalam daun kemangi dapat melancarkan aliran darah sehingga membuat otot dan pembuluh darah menjadi tenang.

4. Melindungi dari infeksi

Daun kemangi bermanfaat untuk melindungi dari infeksi karena memiliki sifat antibakteri, Kids.

Hal tersebut mampu melawan infeksi pernapasan, saluran kemih, dan infeksi kulit.

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Ini 5 Bumbu Dapur yang Ampuh Mengusir Lalat di Rumah

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.