Find Us On Social Media :

Perlu Diperhatian, Ini Beberapa Hal dan Makanan yang Dihindari Setelah Menerima Vaksin Booster

Vaksin booster merupakan dosis tambahan vaksin yang dibutuhkan untuk melindungi tubuh dari paparan suatu penyakit.

GridKids.id - Kasus virus corona belum selesai dan kini kita masih harus terus waspada. Terlebih varian omicron telah masuk ke Indonesia.

Untuk itu, masyarakat memerlukan vaksin booster.

Vaksin ketiga atau booster digunakan untuk mempertahankan perlindungan terhadap infeksi virus corona.

Vaksin booster sudah mulai dilaksanakan pada Rabu (12/1/22) dan gratis untuk masyarakat.

Vaksin booster diberikan untuk masyarakat usia 18 tahun ke atas yang sudah menerima vaksin dosis kedua dalam jangka waktu minimal 6 bulan.

“Vaksinasi booster ini penting bagi seluruh rakyat Indonesia diberikan sebagai komitmen dari pemerintah untuk melindungi seluruh masyarakat Indonesia dari ancaman Covid-19 dan termasuk varian-varian barunya,” kata Menteri Kesehatan Bapak Budi Gunadi Sadikin, dikutip dari laman sehatnegeriku.kemkes.go.id, Rabu (12/01/2022).

Masyarakat nantinya akan mendapatkan setengah dosis dari jenis vaksin Covid-19 yang digunakan untuk booster.

Vaksin booster ini diprioritaskan untuk kelompok lansia dan kelompok rentan.

Agar antibodi terbentuk dengan baik, berikut ini hal-hal yang jangan dilakukan setelah menerima vaksin booster Covid-19.

Baca Juga: Ini Kriteria Pasien COVID-19 Varian Omicron Dinyatakan Sembuh

1. Minuman berenergi

Setelah menerima vaksin booster, sebaiknya hindari minuman berenergi yang mengandung kafein karena dapat membebani kelenjar adrenal dan bersifat adiktif.