Find Us On Social Media :

Integrasi Sosial: Bentuk dan Faktor-Faktor Pendukungnya, IPS Kelas 8

Ilustrasi individu yang memiliki saling berinteraksi sehari-hari.

Jumlah anggota bisa jadi faktor pendorong kecepatan proses terbentuknya integrasi sosial.

Makin banyak anggotanya, maka akan makin sulit mencapai integrasi sosial yang diharapkan.

3. Mobilitas Geografis

Perubahan atau perpindahan penduduk di suatu wilayah mendorong terjadinya adaptasi dari tiap anggota masyarakat baru untuk bisa sejalan dengan nilai dan norma yang berlaku di wilayah tersebut.

4. Efektivitas Komunikasi

Integrasi sosial bisa dipengaruhi oleh efektivitas komunikasi antar anggota satu dengan anggota lain dalam masyarakat.

Baca Juga: Pentingnya Komunikasi Efektif dalam Kehidupan Sehari-hari serta Contohnya

Jika tiap anggota sudah punya sistem komunikasi yang efektif, maka integrasi sosial akan lebih mudah terwujud.

Namun, jika hal tersebut terjadi sebaliknya maka akan semakin sulit mewujudkan integrasi sosial.

5. Sikap Toleransi dan Saling Membutuhkan

Adanya sikap toleransi dan sikap saling membutuhkan antar anggota masyarakat.

Dengan adanya dua sikap itu, akan membuat sesama antar anggota masyarakat lebih mudah menerima perbedaan yang ada dalam suatu masyarakat.

Kesadaran bahwa manusia memang saling membutuhkan satu sama lain akan mempercepat terwujudnya proses integrasi sosial masyarakat.

Baca Juga: Makna Toleransi dalam Bhinneka Tunggal Ika serta Contohnya, Kelas 4 SD Tema 5

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.