Manfaat Mengonsumsi Kecipir
1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh dan Melawan Pilek
Salah satu manfaat kecipir adalah mampu menjaga kekebalan tubuh karena kandungan vitamin C di dalamnya.
Kecipir dapat mempercepat proses penyembuhan saat tubuh terluka.
Selain itu, kecipir juga dapat melawan pilek dan gejala penyakit lainnya. Manfaat ini berasal dari kandungan seng atau zinc di dalamnya.
2. Memelihara Sistem Saraf
Terdapat kandungan asam folat di dalam kecipir yang menjaga sistem saraf dari kerusakan.
Asam folat berfungsi untuk mengalirkan oksigen hingga menuju jaringan otak dan saraf. Sehingga dapat meningkatkan daya ingat di dalam otak, Kids.
Selain itu terdapat juga vitamin B6 dalam kecipir yang mendukung metabolisme neurontransmitter yang mangantarkan sinyal saraf ke otak.
3. Mencegah Asma
Mencegah asma merupakan salah satu manfaat mengonsumsi kecipir.
Kandungan magnesium yang terdapat pada kecipir sebanyak 329 mg sehingga memenuhi asupan mineral.
Dengan bantuan suplemen magnesium maka akan membantu mengendurkan otot bronkial dan mengatur pernapasan.
Sehingga kecipir dianggap sebagai salah satu makanan terbaik untuk asma.