GridKids.id - Kids, siapa di antara kamu yang suka minum teh, nih?
Biasanya teh dinikmati dalam suasana bersantai di sore hari ditemani beberapa kudapan ringan yang sedikit manis.
Kebudayaan minum teh dengan ditemani kudapan kecil di sore hari mungkin terinspirasi dengan budaya minum teh yang berkembang di Inggris.
Di Inggris berkembang tradisi minum teh yang sudah dimulai sejak abad 19 lampau dan masih bertahan hingga hari ini.
Baca Juga: Harus Coba, Teh dari 5 Jenis Bunga Unik Ini Punya Berbagai Khasiat Baik untuk Tubuh
Budaya minum teh yang tumbuh dan berkembang di Inggris dikenal dengan Afternoon Tea dan High Tea.
Apa, sih, yang membedakan keduanya? Yuk, cari tahu penjelasan lebih lanjutnya di bawah ini!