Memilih bantal juga bisa didasarkan pada kebiasaan posisi tidur seseorang.
Jika lebih sering tidur telentang, kita dianjurkan menggunakan bantal yang lebih tipis agar kepala enggak terlalu menekuk ke depan.
Bantal memory foam atau bantal dengan bagian bawah yang lebih tebal dan bagian tengah yang lebih tipis akan menyangga leher dan membantu menjaganya tetap sejajar.
Baca Juga: Kenapa Kebanyakan Kucing Suka Tidur Meringkuk? #AkuBacaAkuTahu
Tidur dengan bantal lain di bawah lutut juga dapat membantu meringankan tekanan pada punggung bawah.
Selain itu, saat hendak tidur, kita disarankan untuk meninggikan kepala dengan posisi minimal 30 derajat atau seukuran satu bantal, Kids.
Penderita penyakit jantung dianjurkan menggunakan dua bantal agar jantung akan lebih mudah bekerja.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.