GridKids.id - Kids, apakah kamu salah satu penggemar sajian boga bahari atau seafood?
Mungkin kamu pernah mencoba daging gurita yang memiliki tekstur kenyal dan rasa yang khas.
Gurita adalah salah satu hewan laut yang enggak bertulang dan hidup di antara terumbu karang.
Gurita juga dikenal sebagai sajian khas negeri sakura, yaitu takoyaki yang menggunakan dagingnya sebagai isian dari bola-bola yang menjadi jajanan favorit di negeri itu.
Baca Juga: Ala Resto Jepang, Inilah Resep Takoyaki dengan Bahan yang Mudah Ditemui
Selain enak, daging gurita ternyata memiliki kandungan gizi dan beragam manfaat kesehatan untuk kesehatan tubuh dan mentalmu, lo.
Daging hewan laut ini kaya kandungan vitamin seperti vitamin A dan vitamin B12, dilengkapi mineral, kalsium, fosfor, kalium, magnesium, dan zat besi.
Yuk, simak manfaat kesehatan apa saja yang bisa didapatkan jika mengonsumsi daging gurita di bawah ini.
1. Meredakan stres
Kandungan asam lemak omega-3 dalam gurita bisa membantu mencegah dan meredakan gejala stres, depresi, dan gangguan kecemasan lainnya.
Jenis omega-3 yang berperan di sini adalah eicosapentaenoic acid (EPA) dan docosahexaenoic acid (DHA). Selain itu, kandungan vitamin B5 atau asam pantotenat juga bisa membantu mencegah dan mengatasi stres.
Baca Juga: Patut Dicoba, 3 Tips Unik yang Bisa Dilakukan untuk Mengatasi Tegang dan Stres
Kandungan vitamin B5 yang terkandung dalam gurita bisa mengatur hormon yang menyebabkan seseorang merasa stres, sekaligus bisa merangsang kebugaran pikiran.
2. Mencegah anemia
Kandungan zat besi cukup tinggi dan berguna untuk proses pembentukan hemoglobin darah yang fungsinya untuk membawa oksigen ke seluruh jaringan tubuh manusia.
Baca Juga: Juga Bisa Menyerang Anak-Anak, 6 Makanan Kaya Zat Besi Ini Ampuh Atasi Anemia
Jika seseorang mengalami kekurangan hemoglobin dalam darah maka seseorang tersebut akan menderita anemia.
Jika menderita anemia seseorang akan selalu merasa cepat lelah dan lesu, hal ini tentunya akan berakibat menghambat aktivitas sehari-hari.
3. Membantu meredakan migrain
Kondisi migrain dialami ketika seseorang mengeluhkan sakit kepala tapi hanya sebagian saja. Hal ini disebabkan karena adanya gangguan saraf pada otak.
Gurita disebut bisa mengatasi gejala migrain karena memiliki kandungan magnesium di dalamnya.
Menurut American Migraine Foundation menjelaskan bahwa magnesium bisa memblokir sinyal di otak yang menyebabkan migrain.
Baca Juga: 5 Manfaat Kesehatan Daun Ketumbar, Salah Satunya Bantu Redakan Migrain
Magnesium juga bisa menghentikan senyawa kimia tertentu yang menyebabkan seseorang merasakan sakit.
Jika kadar magnesium dalam tubuhmu menurun bisa menyebabkan pembuluh darah di otak menyempit yang jadi faktor pemicu timbulnya migrain.
4. Mencegah pertumbuhan sel kanker
Gurita mengandung taurin yang bersifat antikanker, dan bekerja sebagai antioksidan untuk melawan inflamasi atau peradangan dalam tubuh sekaligus melindungi sel dari beragam kerusakan karena kanker.
Baca Juga: Cegah Penyakit Jantung dan Melawan Kanker, Ini Manfaat Spirulina yang Baik Dikonsumsi
5. Mengurangi Risiko terkena Alzheimer
Asupan mineral penting dalam gurita yaitu magnesium dan fosfor bisa membantu mengurangi risiko kognitif degeneratif seperti demensia dan penyakit alzheimer pada orang dewasa atau lansia.
Enggak hanya bermanfaat untuk orang dewasa atau lansia, mencukupi kebutuhan magnesium dan fosfor baik untuk perkembangan sel-sel otak pada anak-anak supaya mereka bisa mengembangkan potensinya dengan maksimal melalui belajar.
Itulah tadi lima manfaat kesehatan yang didapatkan tubuh jika mengonsumsi daging gurita yang kaya protein dan mineral baik yang bermanfaat untuk kesehatan otak.
Namun, pastikan untuk enggak berlebihan mengonsumsi daging gurita, ya, karena bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuhmu menjadi tinggi.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.