Find Us On Social Media :

Inilah 5 Tips untuk Mengatasi Rasa Kantuk saat Belajar, Salah Satunya Perbaiki Posisi Duduk

Belajar merupakan kegiatan yang memerlukan konsentrasi dan fokus yang baik, kadang hal ini yang menyebabkan sebagian orang merasa mengantuk.

Kemungkinan lain yang menyebabkan kondisi ini adalah hipersomnia. Kondisi ini membuat seseorang terus merasa mengantuk seharian atau tidur dalam waktu yang terlalu lama atau berlebihan.

Orang-orang yang menderita Hipersomnia akan merasakan rasa kantuk berat setiap kali menjalani aktivitas yang memerlukan konsentrasi.

Selanjutnya kamu akan diajak untuk mengetahui tips menghilangkan rasa kantuk ketika sedang belajar, nih, Kids. Yuk, langsung simak uraiannya di bawah ini!

1. Berdiri dan bergerak

Cara ini bisa kamu lakukan ketika sedang belajar mandiri seperti yang kamu lakukan selama masih belajar di rumah seperti saat ini.

Baca Juga: Dari Penyakit Tulang sampai Kanker, Inilah Berbagai Penyakit yang Bisa Dicegah dengan Aktif Bergerak

Dengan berdiri dan mencoba bergerak bisa meningkatkan energi, memastikan kamu terjaga, dan membantu melepas stres yang dirasakan selama belajar, atau ketika akan menghadapi ujian.

Gerakan yang kamu lakukan seperti mengelilingi halaman rumah akan membuat jantung memompa darah lebih cepat.

Hal ini akan mengembalikan konsentrasi dan energi yang hilang karena mengantuk.