Hal ini terjadi bisa karena paparan cahaya televisi yang memengaruhi jam biologis dan kadar melatonin dalam tubuh.
Selain itu, jika enggak mematikan tv semalaman bisa membuat seseorang sering terbangun dari tidur karena terganggu oleh suara dari tayangan atau iklan yang ditayangkan di tv.
Kebiasaan yang sudah terlalu lama dilakukan mungkin butuh waktu untuk bisa dihentikan.
Jika kebiasaan ini memang membuatmu cepat tidur, kamu bisa menyiasatinya dengan tetap menyalakan tv namun dengan volume yang rendah.
Baca Juga: Ingin Jantung Tetap Sehat, Hindari 4 Kebiasaan Buruk Ini, Salah Satunya Menonton Televisi
Hal ini bisa meminimalisir risiko terbangun tengah malam karena terganggu oleh suara tayangan yang berganti.
Itulah penjelasan singkat tentang manfaat dan efek samping menonton tv sebelum tidur.
Supaya mendapatkan waktu tidur yang cukup dan bugar keesokan harinya, pastikan enggak tidur terlalu larut karena menonton TV, ya,!
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani , dunia pelajaran anak Indonesia.