Find Us On Social Media :

Sering Dikira Ubi Ungu, Ini 5 Manfaat dari Taro yang Sayang Dilewatkan, Sudah Tahu?

Sering kali dikira terbuat dari ubi ungu, ternyata taro bermanfaat baik bagi tubuh.

Selain sebagai campuran makanan dan minuman, taro juga dikenal sebagai makanan diet, Kids. Berikut ini manfaat dari taro, antara lain:

1. Baik bagi Kesehatan Usus

Salah satu manfaat taro adalah baik bagi kesehatan usus. Tubuh enggak menyerap atau mencerna pati dan serat yang resisten sehingga mereka tetap berada di usus.

Ketika keduanya sampai di usus besar, mereka akan meningkatkan pertumbuhan bakteri baik dan menjadi makanan bagi mikroba di usus.

Mereka menciptakan asam lemak rantai pendek yang menyehatkan sel-sel yang melapisi usus dan membuatnya kuat dan sehat.

2. Mengandung Senyawa Anti Kanker

Taro mengandung senyawa anti kanker, yaitu polifenol. Polifenol yang ditemukan pada taro merupakan quercetin.

Baca Juga: Materi Kelas 4 SD Tema 3, Menjawab Pertanyaan dari Teks

Menurut penelitian, quercetin dapat membubuh sel kanker dan memperlambat pertumbuhan beberapa jenis kanker.

3. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Taro memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan yaitu mengurangi risiko penyakit jantung.

Taro mengandung lebih dari 6 gram serat per 132 gram sehingga dikenal sebagai sumber serat yang sangat baik.

Pati resisten dan serat dalam akar talas juga dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung.