GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa polifenol merupakan salah satu senyawa penting untuk kesehatan tubuhmu?
Kandungan polifenol bisa ditemukan dalam berbagai macam sumber makanan.
Polifenol merupakan senyawa fitokimia yang terkandung secara alami dalam tanaman. Polifenol inilah yang memberikan warna (pigmen) pada makanan.
Penelitian menunjukkan, bahwa rutin mengonsumsi makanan tinggi kandungan polifenol bisa melindungi tubuh dari perkembangan kanker, penyakit jantung, diabetes, osteoporosis, dan beragam penyakit saraf lainnya.
Baca Juga: Diklaim Bisa Perpanjang Usia, Ketahui 5 Manfaat Buah Goji Berry yang Kaya Antioksidan
Polifenol berfungsi melindungi sel-sel tubuh dari bahaya kerusakan yang diakibatkan radikal bebas. Karena fungsi inilah polifenol memiliki tugas sebagai antioksidan dalam tubuh manusia.
Berikut ini adalah beberapa sumber makanan yang kaya kandungan polifenol.