Find Us On Social Media :

Mengenal Jenis Hama dan Penyakit yang Sering Menyerang Tanaman Jagung

Jenis hama dan penyakit yang sering menyerang tanaman jagung.

GridKids.id - Jenis hama dan penyakit yang menyerang tanaman jagung sangat beragam.

Penting untuk mengetahui jenis-jenis hama dan penyakit yang menyerang tanaman jagung.

Hama dan penyakit pada tanaman jagung jika dibiarkan saja akan berdampak pada kegagalan panen.

Hama merupakan organisme yang dianggap merugikan dan enggak diinginkan dalam pertumbuhan tanaman.

Baca Juga: Dari Bawang Putih sampai Cabai Rawit, Inilah Bahan Alami yang Bisa Digunakan Sebagai Pengusir Hama Organik

Hewan juga bisa disebut dengan hama jika menyebabkan kerusakan ekosistem atau menyebarkan penyakit dalam habitat manusia, Kids.

Sedangkan penyakit biasanya disebabkan karena adanya mikroorganisme, seperti bakteri, virus, dan cendawan.

Berikut ini hama dan penyakit tanaman jagung. Apa saja, ya?

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Jalur Zonasi, Afirmasi, Prestasi, dan Perpindahan Tugas dalam PPDB Online Tahun 2021

1. Belalang

Salah satu hama yang biasa menyerang tanaman jagung adalah belalang. Jenis belalang yang menyerang tanaman jagung adalah Oxya chinensis dan Locusta sp.

Belalang menyerang tanaman jagung ketika jagung masih muda. Belalang akan memakan jagung yang baru tumbuh atau tunas jagung.

Untuk mengendalikan hama jagung bisa dilakukan secara kimiawi, yaitu dengan menyemprotkan pupuk insektisida sesuai dengan dosis yang tertera pada kemasan, ya.

Baca Juga: Tanaman Sayuran di Rumah Selalu Diserang Hama? Lakukan Ini Agar Tanaman Enggak Diserang Hama

2. Lalat Bibit (Atherigona sp.)

Tanaman jagung bisa terserang hama salah satunya lalat bibit.

Jika sudah diserang, tanaman jagung akan memiliki bekas gigitan pada bagian daun, pucuk kemudian menjadi layu dan menyebabkan tanaman jagung menjadi mati.

Untuk mencegah tanaman jagung diserang hama dan penyakit disarankan untuk melakukan penyemprotan hama menggunakan insektisida.

Perhatikan pula dosis yang dianjurkan dan tertera pada kemasan.

3. Penggerek Daun dan Batang

Jenis hama dan penyakit tanaman jagung selanjutnya adalah penggerek daun dan batang. Biasanya disebut dengan ulat Sesamia inferens dan Pyrasauta nubilasis.

Nah, ulat tersebut bisa menyerang bagian ruas batang bawah dan titik tumbuh tunas dan tanaman jagung, lo.

Pencegahan bisa dilakukan supaya tanaman jagung terhindar dari hama dan penyakit dengan menyemprotkan pupuk insektisida.

4. Ulat Tongkol (Heliothis armigera)

Ulat tongkol memiliki nama bahasa Latin Heliothis armigera. Ulat tongkol biasa menyerang tanaman jagung.

Tanaman jagung yang sudah digigit akan memiliki bekas gigitan pada terowongan dalam tongkol jagung dan biji jagung.

Ulat tongkol bisa dibasmi dengan menggunakan penyemprotan pupuk khusus serangga atau Furadan 3G.

Baca Juga: Hobi Berpetualang? Siapa Sangka Jika Tumbuhan Ini Berkhasiat dan Bisa Dimakan saat Survival di Hutan

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.