Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Keliru, Ini Berbagai Jenis Gula dan Kegunaannya, Apa Saja?

Jenis-jenis gula dan kegunaannya.

GridKids.id - Kids, tentunya sudah enggak asing lagi dengan gula. Namun, tahukah kamu jika gula memiliki banyak jenis dan kegunaan yang berbeda-beda?

Nah, pada artikel ini akan membahas mengenai jenis-jenis gula dan kegunaannya.

Jenis gula bukan hanya gula pasir, gula merah, dan gula aren. Berikut ini jenis-jenis gula yang perlu diketahui.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Klepon dengan Isian Gula Merah, Sudah Pernah Coba?

1. Gula batu

Salah satu jenis gula adalah gula batu. Gula batu dibuat dari gula pasir yang telah dikristalkan.

Dengan melalui proses bantuan air yang dipanaskan hingga mencapai kondisi jenuh dan didinginkan.

Gula batu biasanya digunakan untuk menikmati minuman teh.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Jalur Zonasi, Afirmasi, Prestasi, dan Perpindahan Tugas dalam PPDB Online Tahun 2021 

2. Gula Pasir

Jenis gula ini sangat populer dan banyak digunakan untuk memasak dan membuat minuman. Gula pasir terbuat dari proses kristalisasi tebuh hingga menjadi butiran gula.

Gula jenis ini memiliki tekstur seperti kristal dan kasar.

3. Brown Sugar

Banyak yang masih keliru jika brown sugar adalah gula merah. Keduanya dibuat dari bahan yang berbeda, lo.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Deretan Pemanis Alami Ini Lebih Aman Dikonsumsi dari Pada Gula

Brown sugar terbuat dari gula pasir yang diberi sari tebu. Digunakan untuk membuat kue atau roti dan memiliki tekstur yang basah dan lengket.

4. Gula merah

Gula merah terbuat dari air buah aren yang direbus hingga kecokelatan. Gula ini digunakan sebagai pemanis alami yang seringkali disebut dengan gula jawa.

Gula merah sering kali ditemukan diberagam pasar tradisional dan supermarket.

5. Kastor

Gula bubuk dan kastor memiliki bentuk yang hampir sama. Kastor merupakan gula pasir yang dihaluskan sehingga memiliki butiran sangat kecil.

Biasanya pemanis ini digunakan untuk mendekorasi kue, Kids.

6. Gula pasir kasar

Gula jenis ini merupakan hasil kristalisasi cairan tebu. Perbedaannya dengan gula pasir adalah, gula ini memiliki butir yang lebih kasar.

Warna dari gula pasir kasar juga variatif, lo. Biasanya digunakan untuk taburan pada biskuit sebelum dipangang.

Soalnya, gula ini enggak meleleh dalam suhu oven.

7. Gula palem atau semut

Gula palem adalah gula jawa yang dihaluskan. Gula ini dijuluki sebagai gula semut soalnya memiliki warna cokelat seperti semut.

Gula palem memiliki aroma wangi seperti gula jawa dan aren, sehingga digunakan untuk pembuatan fruit cake dan kue kering.

Baca Juga: Punya Rasa Manis Seperti Gula pada Umumnya, Benarkah Gula Jagung Baik untuk Penyandang Diabetes?

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.