Organ gerak sangat penting dalam tubuh kita. Terjadinya gerakan dalam tubuh disebabkan adanya organ gerak, Kids.
Alat gerak dibedakan menjadi dua pada tubuh manusia, yaitu alat gerak aktif dan alat gerak pasif.
Alat gerak aktif adalah otot, sedangkan untuk alat gerak pasif berupa tulang.
Baca Juga: Rangkuman Jawaban Fungsi Tulang Manusia, Materi Organ Gerak Manusia 5 SD Tema 1
Cara Menjaga Organ Gerak dalam Tubuh
Organ gerak dalam tubuh harus dijaga supaya selalu sehat dan dapat digunakan dengan baik, agar tubuh dapat bergerak dengan bebas.
Berikut ini beberapa cara menjaga organ gerak dalam tubuh, antara lain:
1. Berjemur
Salah satu cara menjaga organ gerak dalam tubuh adalah dengan berjemur. Ketika berjemur kita akan mendapatkan vitamin D dari sinar matahari.
Vitamin D dapat membantu pembentukan tulang dan menguatkan tulang supaya lebih baik.