Find Us On Social Media :

Mengenal Apa Itu OCD, Pengertian dan 5 Tipe OCD yang Kerap Kali Enggak Disadari

OCD merupakan gangguan psikologis yang sering dilakukan secara berulang kali.

GridKids.id - OCD atau Obsessive Compulsive Disorder adalah gangguan psikologis yang memengaruhi pikiran (obsesif) dan perilaku (kompulsif) manusia.

Kondisi ini mengganggu pikiran dengan menghasilkan rasa khawatir, takut, cemas, gelisah, dan menuntut melakukan hal yang serupa dan sama berulang kali.

Gangguan obsesif kompulsif termasuk ke dalam gangguan kecemasan.

Penyandang OCD bisa terjebak dalam siklus pikiran dan kegiatan berulang yang enggak ada hentinya.

Baca Juga: Hati-Hati, Terlalu Sering Menggunakan Ponsel Bisa Sebabkan Masalah Fisik dan Mental

Perasaan cemas akan hilang sementara jika penyandang OCD melakukan kegiatan berulang tersebut.

Nah, siklus OCD ini ternyata dapat menyita waktu sampai berjam-jam hingga mengganggu kegiatan sehari-hari.

Sebagai contoh, ketakutan akan kuman atau keharusan mengatur benda-benda dalam pola tertentu. Gejala ini biasanya dimulai secara bertahap dan bervariasi sepanjang hidup, Kids.

Baca Juga: Mengenal Teori Tujuan Negara dan Tujuan Negara Republik Indonesia