3. Camilan seperti keripik
Camilan apalagi keripik dan makaroni memang menggugah selera. Memliki rasa asin dan gurih menjadikan camilan ini banyak digemari orang banyak.
Namun, bagi penyandang sakit jantung makanan ini termasuk pantang untuk dimakan. Soalnya asupan garam adalah salah satu aturan diet pada penyandang sakit jantung.
Camilan bisa diganti dengan makanan lebih sehat, seperti yogurt dengan topping stroberi atau almond, apel, dan pisang.
4. Makanan berkolestrol dan lemak tinggi
Pada pasien sakit jantung, pembuluh darah menjadi sempit disebabkan oleh plak.
Plak tersebut terbentuk oleh kolesterol dan lemak dari makanan yang dikonsumsi setiap hari.
Semakin sering mengonsumsi makanan tersebut makan risiko terkena sakit jantung akan semakin besar.
Contoh makanan yang menjadi pantangan penyandang penyakit jantung adalah daging yang berlemak, pizza, burger, dan beragam makanan yang digoreng.
Baca Juga: Tanda Penyakit Jantung yang Sering Dialami tapi Jarang Disadari
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.