Di tengah pandemi COVID-19, untuk meningkatkan imunitas tubuh dan menjaga kesehatan salah satunya dengan mengonsumsi sayur.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini cara memasak sayuran agar kandungan gizinya tetap terjaga.
1. Mencuci sayuran dengan air mengalir
Sebelum memasak, sayuran perlu dicuci dengan benar, yaitu dengan air mengalir.
Hal tersebut bertujuan untuk menghilangkan kuman, bakteri, sisa pestisida, dan kotoran pada sayuran.
Bukan dengan merendam sayuran, soalnya akan menghilangkan vitamin B kompleks dan vitamin C yang larut air.
Baca Juga: Enggak Perlu Dikupas, 4 Jenis Sayuran Ini Bisa Diolah dengan Kulitnya, Apa Saja?
Gunakan air bersuhu suam-suam kuku, karena suhu panas bisa merusak vitamin C.
2. Merebus
Nutrisi sayuran akan larut dalam air jika merebus dengan suhu panas, air, dan waktu memasak yang lama.
Jangan khawatir, sayuran akan terjaga nutrisinya dengan memasukkan banyak sayuran, rempah-rempah, atau campuran bahan-bahan lainnya dalam rebusan, lo.