Find Us On Social Media :

Macam-Macam Tulang Manusia Berdasarkan Berbagai Bentuknya, Apa Saja?

Kenali macam-macam tulang berdasarkan bentuknya salah satunya tulang pipih

GridKids.id - Saat lahir, manusia memiliki 300 tulang yang membentuk struktur tubuh, Kids.

Manusia memiliki macam-macan tulang yang menopang untuk beraktivitas.

Dalam tubuh manusia terdapat empat macam tulang yang dibagi berdasarkan bentuknya.

Pembagian tersebut seperti, tulang pipa, tulang pipih, tulang pendek, dan tulang tak beraturan.

Baca Juga: Hati-Hati, Kelebihan Vitamin D Berdampak Bagi Kesehatan, Salah Satunya Memicu Tulang Keropos

O iya, seiring bertambah usia jumlah tulang manusia akan berkurang, lo. Nah, manusia dewasa punya 206 tulang.

Lalu, apa saja fungsi macam-macam tulang tersebut?

Baca Juga: 6 Hal yang Efektif Membantu Kita agar Bisa Bangun Lebih Awal

Tulang pipa

Tulang pipa berbentuk panjang dan bulat menyerupai pipa.

Dalam bahasa Inggris tulang pipa disebut long bone.

Lalu, tulang pipa memiliki ujung bulat serta berupa tulang spons yang berongga.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Manfaat Teh Oolong yang Baik untuk Tubuh

Dalam tulang pipa terdapat sumsum merah yang berfungsi untuk memproduksi sel darah merah.

Lalu, untuk bagian tengah ada sumsum kuning yang merupakan jaringan lemak.

Untuk mengetahui keberadaan tulang pipa sangat mudah karena bisa ditemukan, di tulang lengan atas, tulang hasta dan tulang pengumpil.

Bukan hanya itu saja, kamu bisa menemukan tulang pipa pada tulang paha, tulang kering, dan tulang betis, Kids.

Tulang pipih

Macam-macam tulang selanjutnya ialah tulang pipih.

Tulang pipih ialah tulang yang berbentuk tipis tetapi memiliki bentuk melengkung.

Tulang pipih memiliki bagian padat di dalam, lalu keras serta enggak memiliki rongga.

Baca Juga: Bagus Dikonsumsi Rutin Ketika Berpuasa, Kurma Ternyata Baik untuk Kesehatan Tulang

Tulang pipih memiliki spons pada bagian bawah.

Spons tersebut berisi sumsum yang akan memproduksi sel darah merah.

Lalu, yang termasuk tulang pipih ialah, tulang tengkorak, tulang belikat, tulang dada, dan tulang rusuk.

Tulang pendek

Lalu, macam-macam tulang selanjutnya ialah tulang pendek, Kids.

Tulang pendek merupakan tulang yang memiliki bentuk menyerupai kubus.

Selain itu tulang pendek memiliki ukuran panjang, lebar dan ketebalan yang serupa.

Lalu, tulang ini enggak memiliki rongga layaknya tulang pipih.

Namun, tulang ini memiliki sumsum yang dapat memproduksi sel darah merah.

Baca Juga: Ingat Tas yang Biasa Dipakai Nobita Bersekolah? Ternyata Orthopedic Bag Bantu Jaga Kesehatan Tulang

Tulang pendek ditemukan pada pergelangan tangan dan pergelangan kaki.

Lalu, tulang pendek pada pergelangan tangan dan kaki berfungsi menjaga keseimbangan, Kids.

Tulang tak beraturan

Untuk tulang tak beraturan, berbeda dengan macam-macam tulang sebelumnya.

Tulang tak beraturan memiliki fungsi untuk melindungi saraf tulang belakang.

Selain itu, tulang wajah masih termasuk dalam kelompok ini.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.