Find Us On Social Media :

Cegah Terinfeksi COVID-19, Ini Jenis Makanan Pembersih Paru-Paru agar Sehat Sampai Tua

Ilustrasi batuk, ilustrasi sakit

GridKids.id – Di tengah pandemi COVID-19, kita perlu meningkatkan imun dan menjaga kesehatan tubuh.

COVID-19 kini menyerang organ pernapasan kita hingga membuat pasien yang terinfeksi mengalami penurunan saturasi oksigen.

Jika kita kekurangan oksigen maka berakibat fatal hingga berujung kematian.

Baca Juga: Cegah COVID-19, Jaga Kesehatan dengan 4 Minuman Alami yang Baik untuk Paru-Paru

 

Paru-paru adalah organ tubuh yang sangat penting untuk dijaga kesehatannya karena berperan penting dalam sistem pernapasan.

Paru-paru bekerja sama dengan sistem pernapasan untuk memasukkan oksigen ke dalam tubuh dan mengeluarkan karbon dioksida.

Jika paru-paru sakit, maka kondisi tubuh jadi menurun.

Lalu, bagaimana cara menjaga kesehatan paru-paru kita agar tetap sehat sampai tua?

Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama

Menjaga Kesehatan Paru-Paru

Paru-paru bisa dijaga kesehatannya dengan rajin olahraga hingga mengonsumsi makanan yang bergizi.

Dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi dapat membantu melindungi tubuh kita dari masalah pernapasan.

Inilah makanan yang baik dikonsumsi untuk kesehatan paru-paru:

1. Apel

Mengonsumsi apel secara rutin dapat menjadi makanan pembersih paru-paru.

Apel memiliki kandungan vitamin C yang dapat meningkatkan imun tubuh.

Selain itu Vitamin C pada apel sebagai antioksidan yang dapat menjaga kesehatan sistem pernapasan juga.

Baca Juga: Benarkah Vitamin C Dapat Memicu Asam Lambung Naik? Ini Penjelasannya

2. Bawang Putih

Bawang putih memang dikenal sabagai bumbu dapur yang dapat mencegat atau mengobati berbagai penyakit.

 

Bawang putih mengandung flavonoid yang produksi glutathione, sehingga membantu meningkatkan pembuangan racun.

Selain itu bawang putih dapat membantu paru-paru berfungsi lebih baik.

3. Teh Hijau

Orang Jepang memang rajin mengonsumsi teh hijau karena memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Teh hijau tinggi akan antioksidan yang dapat membersihkan paru-paru.

Selain itu, teh hijau dapat menjaga jaringan paru-paru dari berbahaya asap polusi.

4. Sayuran Hijau

Kita memang sebaiknya rajin mengonsumsi sayuran.

Namun sayuran yang baik untuk tubuh adalah sayuran hijau, karena mengandung serat, vitamin C, folatkarotenoid, dan fitokimia.

Kandungan tersebut dapat mencegah zat yang berisiko merusak kesehatan paru-paru.

Namun sayuran hijau yang tinggi antioksidan adalah brokoli.

Baca Juga: Cara Mudah Mengatasi Batuk Akibat Virus dengan Bahan Alami Ini

5. Teri

Memiliki ukuran yang kecil, namun manfaat ikan teri sangat besar.

Mengonsumsi ikan teri baik untuk kesehatan paru-paru.

Tahukah kamu? I

 

Nah, itulah makanan yang baik dikonsumsi untuk kesehatan paru-paru kita.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia