Find Us On Social Media :

Buah yang Cocok untuk Penyandang Paru-Paru Memiliki Manfaat Kesehatan

Buah yang cocok untuk penyandang paru-paru salah satunya apel karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, flavonoid dan vitamin C.

GridKids.id - Mengonsumsi buah merupakan hal yang sangat bagus karena memiliki kandungan vitamin, banyak buah yang bisa dikonsumsi, Kids.

Jika kamu mengalami gangguan paru-paru ada buah yang cocok untuk penyandang paru-paru.

Buah yang cocok untuk penyandang paru-paru sangat diperlukan agar pernapasan dan organ lain berjalan baik.

Baca Juga: Selamatkan Paru-Paru, Ini Jenis Tanaman yang Wajib Ada di Rumah karena Ampuh Bersihkan Udara 

Beberapa penelitian menemukan bahwa mengonsumsi buah yang tepat dapat melindungi paru-paru dari kerusakan.

Ketika mengonsumsi buah yang cocok untuk penyandang paru-paru, maka nutrisi dalam tubuhnya akan terpenuhi.

Lalu buah apa saja yang cocok untuk penyandang paru-paru? yuk, kita bahas agar kamu lebih mengerti, Kids.

Apel

Buah yang cocok untuk penyandang paru-paru, yang pertama yaitu apel, Kids.

Menurut beberapa penelitian apel mampu meningkatkan fungsi paru-paru.

Jika kamu mengonsumsi apel secara rutin lima buah per minggu akan mengurangi risiko penyakit paru obstruktif kronik.

Baca Juga: Tanda-Tanda Organ Paru-Paru Bermasalah, Kenali Sebelum Jauh Lebih Parah 

Apel sangat bagus untuk penyandang paru-paru karena memiliki antioksidan yang tinggi, flavonoid dan vitamin C.

Tomat

Bukan hanya apel, tomat juga buah yang cocok untuk penyandang paru-paru.

Hal tersebut dikarenakan tomat memiliki kandungan likopen, antioksidan karotenoid, Kids.

Kandungan tersebut sangat baik untuk peningkatan paru-paru, Kids.

Dengan mengonsumsi buah tomat akan mengurangi peradangan pada saluran napas bagi penyandang paru-paru.

Labu

Labu merupakan buah yang cocok untuk penyandang paru-paru.

Hal tersebut dikarenakan labu memiliki kandungan yang dapat menjaga kesehatan paru-paru.

Baca Juga: Ciri-Ciri Paru-Paru Sehat, Salah Satunya Dapat Menarik Napas Panjang

Kandungan tersebut seperti karotenoid, beta karoten, lutein, dan zeaxanthin.

Seluruh kandungan tersebut memiliki sifat sebagai antioksidan dan anti-inflamasi yang kuat.

Selain itu, jika memiliki kandungan karotenoid dalam tubuh tinggi, maka akan membuat fungsi paru-paru semakin lebih baik, Kids.

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id