Find Us On Social Media :

Tumbuhkan Harapan, Ini Manfaat Proning yang Baik untuk Pasien COVID-19 dengan Gangguan Pernapasan

Saturasi oksigen pasien COVID-19 menurun bisa diatasi dengan teknik proning, ini penjelasannya.

Manfaat proning untuk pasien COVID-19

Proning akan diberikan kepada pada pasien COVID-19 dengan gangguan pernapasan sangat berat sehingga menggunakan ventilator, Kids.

Dengan menggunakan teknik proning akan memulihkan tekanan gravitasi ketika paru-paru enggak memperoleh pasokan oksigen cukup.

Selain itu, dengan proning akan membantu distribusi dan tekanan ventilator.

Baca Juga: Cara Mendaftar Vaksinasi COVID-19 untuk Anak, Bisa Melalui Sekolah dan Aplikasi

Hal tersebut sangat baik untuk mencegah kerusakan paru-paru.

Lalu, menggunakan teknik proning pada pasien COVID-19 akan meningkatkan saturasi oksigen.

Hal tersebut telah dilakukan uji coba disejumlah negara seperti China, Prancis, Italia, India dan Amerika.

Manfaat proning bukan hanya itu saja, karena teknik ini dapat mencegah intubasi.

Intubasi ialah penggunaan alat bantu pernapasan seperti ventilator, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.