Find Us On Social Media :

Jarang DIketahui, Ternyata Ini Berbagai Manfaat Duduk di Lantai untuk Kesehatan

Duduk dilantai bukan selalu berbahaya, kenali manfaat duduk di lantai.

Menjaga stabilitas tulang

Manfaat yang didapat dari duduk di lantai ialah mengencangkan otot inti, Kids.

Dengan duduk di lantai, akan menjaga stabilitas dan keseimbangan tulang.

Hal tersebut enggak akan didapatkan ketika kamu duduk di kursi, apalagi dengan waktu yang lama.

Baca Juga: Duduk Bersila Membuat Aliran Darah Enggak Lancar dan Bisa Sebabkan Kematian? Ini Kata Ahli

Ketegangan pinggul lebih minim

Jika kamu duduk di kursi dengan waktu lama, tak jarang pinggul akan menjadi pegal, kaku, dan menjadi kencang.

Hal tersebut bisa terjadi karena adanya tekanan ketika duduk terlalu lama di kursi.

Namun, ketika kamu duduk di lantai, hal tersebut dapat diminimalisir dengan cara meregangkan fleksor pinggul.